Wajib Tahu, Tips Liburan Hemat Bersama Keluarga Besar, Dijamin Anti Boncos

Wajib Tahu, Tips Liburan Hemat Bersama Keluarga Besar, Dijamin Anti Boncos

Wajib Tahu, Tips Liburan Hemat Bersama Keluarga Besar, Dijamin Anti Boncos--

RADARUTARA.ID- Musim liburan panjang akhir semester untuk anak-anak sekolah sudah tiba dan berlibur bersama keluarga seperti menjadi agenda yang wajib dilaksanakan saat Musim liburan tiba.

Namun untuk melaksanakan liburan bersama keluarga, ada beberapa hal yang harus benar-benar diperhatikan dan dipersiapkan, agar kesan liburan bisa membekas dan liburanmu tetap hemat budget

Liburan bersama keluarga bisa menjadi pengalaman yang menyenangkan tanpa harus menghabiskan banyak uang. Berikut beberapa tips untuk berlibur bersama keluarga dengan hemat:

Perencanaan Awal

Perencanaan liburan yang matang harus dilakukan, baik itu dari pemilihan waktu, destinasi wisata maupun akomodasi dan penginapan. Karena kalaupun sudah ada perencanaan diawal, walau ada perubahan rencana, namun dipastikan tak akan merusak momen liburan kamu.

Saat memilih waktu liburan, sebisa mungkin hindari diakhir pekan panjang, karena biasanya tiket dan akomodasi akan lebih mahal dari hari biasanya. Bahkan kamu bisa menghemat ongkos dengan melakukan pemesanan tiket dari jauh-jauh hari, karena pasti masih dijual dengan harga cukup murah.

Pemilihan Transportasi

Gunakan Transportasi Publik yang ada baik Bus, kereta, atau angkutan umum lain, karena biasanya lebih murah daripada menggunakan mobil pribadi atau pesawat. Serta manfaatkan promo tiket pesawat dan kereta yang kerap ditawarkan oleh para penyedia layanan liburan.

Akomodasi

Kamu bisa memilih penginapan yang lebih murah dan bisa menampung banyak orang, seperti homestay, hostel, atau sewa apartemen yang lebih murah dibandingkan hotel. Bahkan jika memungkinkan, menginap di rumah kolega atau saudar bisa menjadi pilihan untuk menghemat biaya selama liburan.

Makanan

Bawa Bekal untuk liburan bukanlah ide yang buruk, kamu bisa membawa makanan ringan atau bekal dari rumah untuk mengurangi biaya makan di luar. Ataupun kamu bisa memasak sendiri di lokasi berlibur, dengan peralatan yang sudah ada dan sesuai aturan tempat kamu berlibur.

Aktivitas

Kunjungi Tempat Wisata Gratis, kanyak tempat wisata menarik yang tidak memungut biaya, seperti taman kota, pantai, atau museum tertentu. Cari tahu tentang diskon untuk tempat wisata, terutama yang berlaku untuk keluarga atau rombongan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: