Petugas Pantarlih Diminta Objektif saat Melaksanakan Coklit, Panwascam: Jangan Menembak di Atas Kuda!

Petugas Pantarlih Diminta Objektif saat Melaksanakan Coklit, Panwascam: Jangan Menembak di Atas Kuda!

Pantarlih diminta lakukan coklit sesuai data di lapangan--

RADARUTARA.ID- Jajaran Panwascam Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS), meminta kepada petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih) Pilkada 2024 secara objektif dan optimal.

Diakui Ketua Panwascam MSS, Nirman, pengawasan tengah dilakukan oleh jajarannya terhadap proses Coklit dan verifikasi dukungan terhadap calon perseorangan. Dalam hal, ini Nirman meminta, kepada para petugas Pantarlih agar dapat melaksanakan proses Coklit atau pendataan terhadap warga secara langsung dan memastikan proses Coklit berlangsung sesuai aturan. 

"Rumah yang sudah di Coklit harus ditempeli stiker. Jangan sampai Pantarlih melakukan Coklit "diatas kuda" alias asal-asalan," tegas Nirman, kepada radarutara.id Kamis (27/6).

BACA JUGA:Daftar 7 Negara dengan Penduduk Paling Sedikit di Dunia, Dimana Saja?

Lanjut Nirman, untuk memastikan tahapan Coklit tersebut pihaknya turut meminta dan mengerahkan PKD untuk mengontrol jalannya tahapan Pemilu yang diawali dengan proses Coklit. Apa bila dalam jalannya proses Coklit dan verifikasi dukungan calon perseorangan terdapat hal yang janggal atau tidak sesuai ketentuan. Nirman, meminta kepada masyarakat agar melaporkan hal tersebut ke PKD, Panwascam atau Bawaslu.

"Misal, salah satu rumah warga sudah ditempel stiker sementara pemilik rumah tidak mengetahui siapa yang menempel. Artinya, itu sama dengan tidak Coklit, tapi hanya ditempel stiker saja," tandasnya.

"Apabila terjadi hal demikian, silahkan masyarakat melaporkannya kepada PKD, Panwascam atau Bawaslu. Sekali lagi, mari sama-sama kita awasi proses Coklit yang sedang berjalan saat ini," demikian Nirman.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: