Doa yang Dibaca saat Melihat Ular, Minta Perlindungan Kepada Allah dari Makhluk Berbisa
Doa yang Dibaca saat Melihat Ular, Minta Perlindungan Kepada Allah dari Makhluk Berbisa--
RADARUTARA.ID- Ular merupakan salah satu hewan yang sering ditakuti manusia. Ketika kamu berhadapan dengan Ular, ini bacaan doa yang bisa dilafalkan untuk memohon perlindungan kepada Allah SWT.
Ular memang binatang yang menakutkan. Bukan hanya berbisa, beberapa jenis ular bahkan bisa melilit tubuh hingga memakan manusia atau hewan lainnya secara hidup-hidup. Ular juga bisa menyelinap ke dalam rumah. Kamu mungkin ingin segera mengusir ular tersebut supaya tidak menyebabkan bahaya bagi orang-orang di rumah.
Namun, selain berusaha mengusir, alangkah baiknya ketika ular masuk ke rumah, kamu juga segera membaca doa. Hal ini dilakukan supaya selalu diberi lindungan oleh Allah SWT.
BACA JUGA:Resep Minas ala Warkop Masjid Taqwa Arga Makmur, Dijamin Bikin Kenyang!
Berikut doa yang bisa dipanjatkan saat melihat ular masuk ke rumah:
Yâ ardhu, rabbî wa rabbukillâh. A'ûdzu billâhi min syarriki, wa syarrimâ fîki, wa syarrimâ yadibbu 'alaiki. A'ûdzu billâhi min asadin wa aswadin wa hayyatin wa 'aqrabin wa min syarri wâlidin wa mâ walad wa min syarri sâkinil balad.
Artinya, "Hai bumi, Tuhanku dan Tuhanmu adalah Allah. Aku berlindung kepada Allah dari kejahatanmu, kejahatan barang yang ada padamu, kejahatan barang yang berjalan di atasmu.
Aku berlindung kepada Allah dari macan, ular hitam, segala ular, kalajengking, dari kejahatan segala yang beranak dan yang diberanakkan, dan dari kejahatan yang berdiam di tempat ini."
BACA JUGA:Bacaan Niat dan Doa Buka Puasa Arafah, Lengkap dengan Artinya
Ular yang menyelinap ke dalam rumah atau membahayakan manusia boleh dibunuh. Ternyata Hal ini juga diperintahkan langsung oleh Rasulullah SAW.
Perintah membunuh ular ini juga tercantum dalam hadits berikut ini:
Dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu , ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, "Tidaklah kami pernah berdamai dengannya (ular) sejak kami memusuhinya, maka bagi siapa yang membiarkannya karena rasa takut, maka ia tidak termasuk golongan kami."[HR. Abu Daud, Hasan Shahih: Al Misykah (4139)]
Dari Ibnu Mas'ûd Radhiyallahu anhu berkata Rasulullah SAW bersabda, "Bunuhlah semua ular, bagi siapa yang takut pada dendam mereka, maka ia bukan dari golonganku. [H.R. Abu Daud, Shahih, al Misykah (4140)].*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: