Honda Super Cub C125 Jadi Motor Bebek Termahal, Harganya Tembus Rp70 jutaan Lebih
Honda Super Cub C125 Jadi Motor Bebek Termahal, Harganya Tembus Rp 70 jutaan Lebih --
RADARUTARA.ID- PT Astra Honda Motor (AHM) resmi merilis Honda Super Cub C125. Motor ini merupakan jenis motor bebek termahal di Indonesia. Honda
Motor Honda yang mengusung desain klasik modern ini di bandrol dengan harga Rp 70 jutaan lebih.
Motor bebek yang di usung oleh CBU PT AHM di Indonesia tersebut memiliki beberapa varian warna diantaranya yang terbaru, Pearl Cadet Gray, kemudian ada juga Matte Axis Gray Metallic dan Pearl Nebula Red.
Kemudian pada bagian jok, Honda Super Cub C125 ini memiliki kombinasi warna jok cokelat dan abu-abu untuk tipe warna Pearl Cadet Gray dan Pearl Nebula Red.
"Hadirnya kombinasi warna baru, termasuk penyegaran pada warna jok menjadi jawaban atas kebutuhan masyarakat yang ingin berekspresi dengan gaya hidup stylish sekaligus premium," ujar Marketing Director AHM Octavianus Dwi.
BACA JUGA:Kirain Sama Aja! Ternyata Ini Perbedaan Mentega, Butter, Margarin, dan Roombutter
Selain itu, pihaknya juga berharap Honda Super Cub C125 mampu membangkitkan nostalgia para pengguna dan memberikan nilai tambah untuk kesenangan berkendara.
"Soal harga, Honda Super Cub C125 dengan warna baru, yaitu Pearl Cadet Gray dibanderol Rp 77,665,000 untuk wilayah Jakarta," jelas Octa.
Honda Super Cub C125 mengusung desain ikonik khas motor bebek Honda yang legendaris. Adapun spesifikasi mesinnya berkapasitas 124 cc, PGM-FI, 4-tak, SOHC, berpendingin udara.
BACA JUGA:Beli Rumah Tapi Masih Pakai SHGB? Begini Cara Mengubahnya Agar Menjadi SHM
Kemudian, tenaga yang dihasilkan sebesar 9,6 Hp pada 7.500 rpm dan torsi maksimal 10,4 Nm pada 6.250 rpm.
Fitur lainnya panel meter kombinasi analog dan digital, sistem pencahayaan LED, Honda Smart Key System, alarm, Answer Back System.
Kemudian pada bagian suspensi, motor ini memakai shock teleskopik pada bagian depan, serta pelek alumunium berdiameter 17 inci.
Untuk ukuran ban depan berukuran 70/90-17 dan ban belakang 80/90-17. Dimana kedua ban ini telah menggunakan tipe tubeless.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: