Catat! Segini Tarif Listrik PLN Terbaru Per KWH Sejak 1 Mei 2024

Catat! Segini Tarif Listrik PLN Terbaru Per KWH Sejak 1 Mei 2024

Catat! Segini Tarif Listrik PLN Terbaru Per KWH Sejak 1 Mei 2024--

RADARUTARA.ID- Pemerintah kembali menerapkan tarif listrik untuk bulan Mei 2024. Ini, dapat dilihat dari situs resmi PLN web.PLN.co.id.

Pada situs tersebut, PLN telah menyusun tarif listrik untuk satu triwulan. Bulan Mei jatuh dalam triwulan kedua 2024 sehingga tarif listriknya digolongkan dalam penetapan April-Juni 2024.

Dengan adanya hal tersebut, maka tarif listrik untuk bulan Mei 2024 sama dengan April 2024. Sejauh ini, tidak ada pengumuman terkait kenaikan tarif listrik atau perubahan harga.

BACA JUGA:Segini Gaji dan Tugas PPK, PPS dan KPPS pada Pilkada 2024

Berikut daftar rincian tarif listrik PLN untuk Mei 2024:

1. Golongan R-1/TR daya 900 VA, Rp 1.352 per kWh.

2. Golongan R-1/ TR daya 1.300 VA, Rp 1.444,70 per kWh.

3. Golongan R-1/ TR daya 2.200 VA, Rp 1.444,70 per kWh.

4. Golongan R-2/ TR daya 3.500-5.500 VA, Rp 1.699,53 per kWh.

5. Golongan R-3/ TR daya 6.600 VA ke atas, Rp 1.699,53 per kWh.

6. Golongan B-2/ TR daya 6.600 VA-200 kVA, Rp 1.444,70 per kWh.

7. Golongan B-3/ Tegangan Menengah (TM) daya di atas 200 kVA, Rp 1.114,74 per kWh.

8. Golongan I-3/ TM daya di atas 200 kVA, Rp 1.114,74 per kWh.

9. Golongan I-4/ Tegangan Tinggi (TT) daya 30.000 kVA ke atas, Rp 996,74 per kWh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: