Sertijab Kepala KUA Padang Jaya, Camat : Sigit Diharapkan Menjadi Energi Baru untuk Meningkatkan Pelayanan

Sertijab Kepala KUA Padang Jaya, Camat : Sigit Diharapkan Menjadi Energi Baru untuk Meningkatkan Pelayanan

Giat pisah sambut Kepala KUA Padang Jaya --

PADANG JAYA, RADARUTARA.ID - Usai dilantik oleh Kemenag Kabupaten Bengkulu Utara pada Kamis (18/4/2024) lalu, hari ini dilakukan Serah terima jabatan atau lebih dikenal Sertijab Kepala KUA Padang Jaya di aula KUA Padang Jaya, Senin (22/5/2025).

Kepala KUA Padang Jaya yang lama, Dedi Vilara S.Hi mengatakan, pada hari ini merupakan sertijab kepala KUA Padang Jaya antara dirinya dengan Sigit Susanto S.Sos.I yang sebelumnya bertugas di Kecamatan Giri Mulya.

Dikesempatan itu, Dedi Vilara mengatakan tak terasa sudah bertugas di Kecamatan Padang Jaya selama tiga tahun tiga bulan menjabat kepala KUA. 

Untuk itu, Dedi bersama istri menyampaikan pamit serta meminta maaf jika selama ini terdapat kekhilafan selama bertugas di Kecamatan Padang Jaya.

"Hari ini merupakan hari terakhir saya tugas di Kecamatan Padang Jaya, tidak terasa 3 tahun saya menjabat KUA. Terimakasih kepada semua jajaran Tripika dan kepala desa yang telah membantu saya selama ini, mohon saling mendoakan supaya kita semua diberikan kesehatan," ujar Dedi Vilara, yang saat ini ditugaskan oleh Kemenag Bengkulu Utara menjabat KUA di Kecamatan Tanjung Agung Palik.

BACA JUGA:Tahun Ini Dinas PU Provinsi Bengkulu Akan Bangun Jembatan di Desa Air Muring

Lebih lanjut Dedi, meskipun dirinya pindah tugas diluar wilayah Kecamatan Padang Jaya, jalinan silaturahmi yang selama ini telah terbangun secara pribadi maupun kedinasan. Dedi mengharapkan beberapa program KUA Padang Jaya baik yang sudah berjalan maupun masih dalam perencanaan tetap dilanjutkan.

"Kami harap apa yang terbangun selama ini dapat dilanjutkan kepada kepala KUA yang baru, khususnya kegiatan keagamaan,"pintanya.

Disisi lain, Camat Padang Jaya, Soini SE yang turut hadir dalam kegiatan serah terima jabatan dan pisah sambut itu, menyampaikan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Dedi Vilara yang selama menjabat sebagai Kepala KUA Padang Jaya.

BACA JUGA:Dirotasi, Delapan Pejabat Kemenag Bengkulu Utara Pindah Posisi Diantaranya KUA Padang Jaya

Lanjut Camat, Ucapan selamat datang dan bertugas di Kecamatan Padang Jaya, Sigit Susanto. Dengan harapan dapat  melanjutkan program keagamaan dan juga melakukan inovasi yang lain agar pelayanan menjadi lebih baik.

"Terimakasih kami sampaikan kepada Dedi Vilara yang telah mengabdi di KUA Padang Jaya dan selamat datang Sigit Susanto. Meskipun beliau ini merupakan orang baru stok lama, kami harapkan kedepannya kolaborasi yang apik selama ini sudah dilakukan bisa dilanjutkan," jelasnya.

Tidak hanya itu saja, pergantian pejabat dijajaran pemerintah merupakan hal biasa. Dengan hadirnya kepala KUA yang baru ini bisa menjadi energi baru untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Saya tahu betul kinerja Sigit Susanto, pernah dua kali berturut-turut mempertahankan Kecamatan Padang Jaya menjadi juara umum lomba MTQ tingkat Kabupaten. Dengan begitu, kedepannya KUA Padang Jaya kembali mencetak juara kembali pada event MTQ tingkat Kabupaten,"pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: