Doa Dikepung Rezeki dari Segala Arah, Amalkan Setiap Hari
Doa Dikepung Rezeki dari Segala Arah, Amalkan Setiap Hari--
RADARUTARA.ID - Rezeki bisa didapat dengan cara bekerja dan berusaha keras memperoleh apa yang diinginkan. Namun, sebagai umat muslim, selain bekerja kamu juga bisa mengucapkan doa pembuka Rezeki yang hanya ditujukan kepada Allah SWT.
Ingatlah kalau kesuksesan bukan cuma bisa diperoleh melalui usaha duniawi saja, namun juga wajib dibarengi dengan iman dan taqwa. Salah satunya senantiasa memohon kepada Allah SWT melalui lantunan doa-doa.
Doa- doa pembuka rezeki tersebut dapat diucapkan, contohnya sebelum berangkat kerja atau sesudah menunaikan salat lima waktu. Berikut ini doa-doanya:
BACA JUGA:Hampir 24 Jam Matahari Bersinar Disini, Berikut 5 Negara Tanpa Malam Hari
1. Doa dikepung rezeki yang ada di Al-Quran
Doa yang berhubungan dengan dibukanya pintu rezeki ini bahkan tercantum dalam Al-Quran, tepatnya Di surat Al-Maidah ayat 114. Berikut ini bacaannya:
Allaahumma rabbanaa anzil 'alainaa maa'idatam minas samaa'i takunu lana 'iidal li'awwalinaa wa aakhirinaa wa aayatam mingka warzuqnaa wa anta khairur raaziqiin.
Artinya: "Ya Tuhan kami, turunkanlah kepada kami hidangan dari langit (yang hari turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami, yaitu bagi orang-orang yang sekarang bersama kami maupun yang datang setelah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau, berilah kami rezeki dan Engkaulah sebaik-baiknya pemberi rezeki."
Bukan hanya surah Al-Maidah, doa dikepung rezeki juga tercantum dalam surat Al-Qasas ayat 24. Doa ini bahkan pernah dipanjatkan oleh Nabi Musa AS ketika dilanda kesusahan.
Rabbi innii limaa anzalta ilayya min khairin faqiir
Artinya: Ya Tuhanku, sesungguhnya aku sangat memerlukan sesuatu kebaikan (makanan) yang Engkau turunkan kepadaku.
BACA JUGA:Begini Cara Beli Kaca Mata Gratis Gunakan BPJS Kesehatan, Mudah!
2. Doa dikepung rezeki yang diucapkan orang saleh
Selain di dalam Al-Quran, doa dikepung rezeki juga banyak yang diucapkan oleh orang saleh. Salah satunya yakni oleh Ibnu Umar RA. Berikut ini doanya:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: