6 Menu Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Negara di Dunia, Sudah Coba?

6 Menu Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Negara di Dunia, Sudah Coba?

6 Menu Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Negara di Dunia, Sudah Coba?--

RADARUTARA.ID - Apa saja menu makanan yang kamu siapkan untuk berkumpul keluarga besar ketika Lebaran? Ketupat adalah makanan khas Indonesia yang kerap dihidangkan saat Lebaran.

Jika kamu merasa bosan dan ingin mencoba jenis makanan lain, kamu bisa mengambil inspirasi dari menu makanan khas Lebaran dari negara lain.

Biasanya, makanan-makanan ini gampang dibuat sendiri walaupun tidak selalu gampang menemukannya di restoran atau supermarket umum.

Berikut ini adalah beberapa makanan khas Lebaran mancanegara yang mungkin sudah pernah kamu coba:

BACA JUGA:Jadi Tren Baju Lebaran 2024, Ini Sejarah Bahan Shimmer

1. Biryani dari Persia

Biryani adalab makanan khas yang berasal dari Persia dan sangat terkenal di wilayah Asia Selatan, khususnya India. Biryani dimasak dengan cara mencampurkan nasi, rempah-rempahan, jahe, bawang, tomat. Kamu juga bisa menambahkan daging ayam supaya rasanya lebih nikmat.

2. Kahk dari Mesir

Makanan ini adalah salah satu kukis ringan yang cocok dipakai untuk menemani buka puasa atau berkumpul bersama teman dan keluarga besar. Kahk berbahan dari campuran adonan ghee (minyak samin), madu, kacang kenari, dan biji wijen. Cita rasanya manis dan lumer di dalam mulut.

3. Aseeda dari Sudan

Aseeda adalah hidangan yang kerap disantap ketima orang-orang di Sudan merayakan Lebaran bersama teman, tetangga, maupin keluarga besar. Menu makanan ini dibuat dari campuran tepung gandum, mentega, madu, dan pemanis tambahan lainnya.

BACA JUGA:Terlengkap! Niat dan Tata Cara Sholat Idul Fitri 2024

4. Baklava dari Turki

Kue Baklava sangat biasa ditemukan pada musim Lebaran di Turki. Baklava adalah kue berlapis-lapis dengan tekstur lembut yang diisi dengan beraneka tagam butiran kacang. Siraman sirup madu di sekitarnya menjadikan Baklava sangat gurih untuk disantap.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: