Malam Takbiran Idul Fitri 2024 Jatuh Tanggal Berapa? Simak Prediksi dari Pemerintah Disini

Malam Takbiran Idul Fitri 2024 Jatuh Tanggal Berapa? Simak Prediksi dari Pemerintah Disini

Malam Takbiran Idul Fitri 2024 Jatuh Tanggal Berapa? Simak Prediksi dari Pemerintah Disini--

RADARUTARA.ID - Selurub unat muslim dianjurkan untuk mengumandangkan takbir saat malam terakhir Ramadhan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri. Lalu, kapan malam takbiran Idul Fitri 2024 ditetapkan?

Malam Takbiran Idul Fitri dimulai sejak Maghrib malam 1 Syawal sampai selesai sholat Id. Namun sayangnya, sampai sekarang ini pemerintah belum menetapkan secara resmi tanggal 1 Syawal.

Sehingga belum bisa dipastikan kapan jatuhnya malam takbiran. Walaupun demikian, Muhadjir Effendy selaku Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) memprediksikan bahwa Idul Fitri jatuh pada tanggal Rabu, 10 April 2024.

BACA JUGA:5 Keutamaan Malam Takbiran Menuju Idul Fitri, Waktu Istimewa Umat Islam

Kalau mengacu pada penyampaian Menko PMK, maka bisa dikatakan bahwa malam takbiran Idul Fitri 2024 akan jatuh pada tanggal Selasa, 9 April 2024.

Tetapi, untuk lebih jelasnya, kamu bisa menunggu penetapan resmi tanggal 1 Syawal pemerintah yang akan disebar melalui sidang isbat.

Seperti yang di bahas sebelumnya kalau 1 Syawal Idul Fitri 2024 akan ditetapkan oleh pemerintah melalui sidang isbat. Adapun jadwal sidang isbat Idul Fitri 2024 akan dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag) RI pada hari Selasa, 9 April 2024.

BACA JUGA:Rekomendasi 4 Serum Vitamin C Terbaik untuk Cerahkan Kulit Wajah

Berikut ini jadwal sidang isbat lebaran 2024 selengkapnya:

* Hari/Tanggal: Selasa, 9 April 2024

* Lokasi: Auditorium H M Rasjidi Kementerian Agama, Jl M H Thamrin, Jakarta Pusat

* Sifat: Tertutup

Penyelenggaraan sidang isbat ini nantinya akan dihadiri oleh Komisi VIII DPR RI, pimpinan MUI, duta besar negara sahabat, perwakilan ormas Islam, hingga Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: