Harga Beras Masih Tinggi, Terus Dikeluhkan Masyarakat di Bengkulu
Harga beras dari hari ke hari semakin merangkak naik--
RADARUTARA.ID - Kenaikan harga beras yang terus terjadi mulai dikeluhkan oleh masyarakat kota Bengkulu. Saat ini harga beras di kota Bengkulu Sendiri berkisar antara Rp 22 - 25 ribu per cupak.
Densi seorang ibu rumah tangga di kota Bengkulu menyampaikan, kenaikan harga beras terjadi pada semua jenis beras. Menurutnya kenaikan ini dikhawatirkan bisa membuat harga bahan pokok lainya juga ikut naik.
"Saat ini kenaikan terjadi di beras, bisa saja nanti seluruh bahan pokok lainya juga ikut naik," ujarnya.
BACA JUGA:Kerugian Ditaksir Rp3 Miliar, Dinsos Bengkulu Utara Akan Bangun Tenda Pengungsian Korban Kebakaran
BACA JUGA:Ini Dia Kronologi dan Daftar Korban Kebakaran di Terminal Desa Marga Sakti, Bengkulu Utara
Densi pun berharap agar ada tindakan yang dilakukan oleh pemerintah Kota Bengkulu untuk bisa membantu memudahkan masyarakat membeli beras.
"Apa dibuat pasar murah untuk beras, kalau harga segini itu benar - benar memberatkan kami masyakarat bawah," ujarnya.
Sementara itu, Ilham salah seorang pedagang beras di kota Bengkulu mengaku Meskipun ada kenaikan harga beras tidak terlalu berpengaruh dengan daya beli masyarakat.
"Kalo omset masih stabil karena ini kebutuhan pokok, apalagi mau menjelang bulan puasa harga beras pasti bisa naik lagi," tutupnya.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: