Panjatkan Doa Ini Setelah Membeli Barang Baru Agar Mendapat Berkah

Panjatkan Doa Ini Setelah Membeli Barang Baru Agar Mendapat Berkah

Panjatkan Doa Ini Setelah Membeli Barang Baru Agar Mendapat Berkah--

RADARUTARA.ID- Dalam islam diajarkan bahwa setiap muslim atau muslimah untuk selalu bersyukur. Tujuannya yaitu agar merasa cukup dan memanfaatkan semuanya dengan baik dan sesuai fungsi. Salah satu wujud dari rasa syukur yaktu saat mampu membeli barang yang diinginkan dari hasil kerja keras sendiri.

Sesudah membeli tentunya mempunyai rasa puas dan kesenangan tersendiri. Alangkah baiknya untuk memuji Allah SWT yang telah memberikan kita rezeki sampai mampu membeli barang.

Kalau seseorang sudab pandai bersyukur maka mereka akan merasakan keberkahan yang dahsyat dari segala sesuatu yang ia usahakan. Kalau barang atau apapun yang dikejar dan mengandung keberkahan didalamnya, maka biasanya cenderung awet dan akan dipakai dengan sebaik-baiknya dalam memanfaatkan barang tersebut.

BACA JUGA:Sering Dilupakan, Ini Doa yang Dibaca ketika Berdandan Agar Aura Wajah Makin Terpancar

Inilah betapa pentingnya memperoleh keberkahan dari segala sesuatu yang telah diupayakan. Keberkahan juga akan membuat seseorang jauh dari rasa haus akan ketamakan atau rasa sombong karena bisa memperoleh apa yang diinginkan.

Salah satu cara supaya memperoleh keberkahan selain bersyukur yaitu dengan memanjatkan beberapa doa. Khususnya setelah memperoleh atau bisa membeli barang yang selama ini diimpi-impikan.

Berikut ini ada beberapa doa yang bisa diamalkan untuk memperoleh keberkahan dari Allah SWT ketima kamu mampu membeli barang yang diinginkan.

BACA JUGA:Jangan Asal Pilih, Ini 5 Rekomendasi Vitamin Terbaik untuk Wanita Usia 40 Tahun ke Atas

Adapun lafal Doa setelah membeli Barang Baru :

Allahumma inni as aluka khoirahu wa khoirama jubila 'alaihi wa a'udzubika min syarrihi wa syarrima jubila 'alaihi. 

Artinya: "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu kebaikannya dan kebaikan sifat yang ada di dalamnya dan aku berlindung kepada-Mu dari kejelekannya dan kejelekan sifat yang ada di dalamnya."*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: