Sempat Molor, 14 Desa di Kecamatan Padang Jaya dan Giri Mulya Cairkan DD 2024

Sempat Molor, 14 Desa di Kecamatan Padang Jaya dan Giri Mulya Cairkan DD 2024

Kasi PMD Kecamatan Giri Mulya, Marlan S.Ikom--

RADARUTARA.ID - Sebanyak 115 desa di Kabupaten Bengkulu Utara telah mencairkan Dana Desa 2024

Meski sempat molor, Dana Desa tersebut dijelaskan Kadis PMD Bengkulu Utara telah cair dan proses tranfer ke rekening kas desa.

Dari catatan Dinas PMD, dari tahapan usulan Pencairan dari masing-masing desa, setidaknya ada 115 desa telah proses cair, Termasuk 12 desa di Kecamatan Padang Jaya.

"Hari ini sudah cair,"ungkap, Margono Kadis PMD Bengkulu Utara, Rabu (6/3/2024).

BACA JUGA:Perusahaan Dilarang Tanami Areal Buffer Zone, LSM Gerap Minta Dinas Kroscek Penanaman Sawit PT Air Muring

Untuk percepatan realisasi pembangunan ditingkat desa, pihaknya terus mendorong desa untuk segera menyelesaikan administrasi dan dilanjutkan pada tahapan usulan pencairan di Kabupaten.

"Saat ini baru 115 desa, usulan pencairan akan terus bertambah,"tambah Margono.

Menurut Kadis, Bengkulu Utara mendapat alokasi Dana Desa 2024 sebesar Rp181,5 miliar, yang diperuntukkan bagi 215 desa yang tersebar di 19 kecamatan. 

Dana Desa dicairkan dalam dua tahapan, yaitu tahap pertama sebesar 40 persen dan tahap kedua sebesar 60 persen dari pagu Dana Desa. 

Untuk desa mandiri, tahap pertama 60 persen dan tahap kedua 40 persen.

BACA JUGA:BPNT Tahap 2 dan 3 Disalurkan di Maret 2024, Ini Jadwal dan Cara Cek Penerima

Disisi lain, dari data yang ada, empat desa di Kecamatan Giri Mulya hingga saat ini belum terdata oleh Dinas PMD untuk melakukan pencarian tahap 1 Tahun 2024.

Sementara desa di Kecamatan Padang Jaya sebanyak 12 desa sudah siap melakukan tahapan Pencairan dari pemerintah.

"Benar baru 2 desa yang masuk, Desa Rena Jaya dan Desa Suka Makmur. Untuk empat desa lainnya masih perbaikan,"pungkas Marlan S.Ikom, Kasi PMD Kecamatan Giri Mulya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: