4 Guru Spiritual Indonesia yang Ditakuti Dukun Santet, Salah Satunya Ada Gus Samsudin

4 Guru Spiritual Indonesia yang Ditakuti Dukun Santet, Salah Satunya Ada Gus Samsudin

Berikut 4 Guru Spiritual Indonesia yang Ditakuti Dukun Santet, Salah Satunya Ada Gus Samsudin--

RADARUTARA.ID- Belum lama, ini jagat dunia Maya dibuat heboh dengan kemunculan sejumlah guru spiritual yang digandrungi warganet karena kemampuannya yang berani dan berhasil melawan para dukun santet.

Dilansir dari laman YouTube, keempat guru spiritual atau praktisi itu sangat digandrungi oleh netizen. 

Bahkan, keempat spritual tersebut memiliki pengikut atau subscriber dengan jumlah yang sangat banyak, bahkan mencapai jutaan. Nah siapa saja ahli spiritual itu?

1.Ustad Ujang Busthomi.

Kang Ujang, demikian ia disapa, adalah seorang ustad dari Cirebon, Jawa Barat. Kang Ujang juga memimpin serta mengasuh langsung Padepokan Anti Galau di Kota Cirebon.

Sebelum menekuni konten kreator di Youtube dengan 2,4 juta subscriber lebih saat ini, Kang Ujang sudah wara-wiri pada program televisi swasta bertajuk Dua Dunia. Ribuan dukun ilmu hitam pernah disatroni dan berduel secara langsung melalui ilmu kanuragan tenaga dalam.

BACA JUGA:Dikira Cuma untuk Bumbu Masakan, Ternyata Ini Khasiat Daun Serai Bagi Kesehatan, Yang Sering Flu Wajib Tahu

2. Samsudin Jadab atau Gus Samsudin

Gus Samsudin kini mengasuh Padepokan Nur Dzat Sejati Majlis Sholawat Sirri Al Ladunni di Desa Rejowinangun, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar. Gus Samsudin juga terjun ke konten kreator youtube dengan nama Padepokan Nur Dzat Sejati. Sudah 62 ribu lebih pengikut Gus Samsudin di konten kreatifnya.

Sama seperti Kang Ujang, segala hal tentang dunia gaib, jadi jalan dakwah pria berambut gondrong ini. Gus Samsudin juga sangat mahir olah kanuragan untuk menghadapi dukun ilmu hitam, menangkal santet dan ilmu sihir.

3. Mamaz Karyo.

Padepokan yang diasuh Mamaz Karyo bernama Padepokan Sendang Sejagat di Dusun Kepala Sungai II, Desa Suka Mulya, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Pemilik konten kreator Youtube Mamaz Karyo ini, punya 500 ribu lebih subscriber. Pria berambut gondrong ini, juga sangat digandrungi warganet saat menyembuhkan sejumlah pasien yang terkena ilmu sihir. Di Padepokan Sendang Sejagat, Mamaz Karyo adalah Guru Besar dari komunitas paranormal yang ada di seantero nusantara.

BACA JUGA:Ini Pertanda WhatsApp Kalian sedang Disadap dari Jarak Jauh dan Begini Cara Menghentikannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: