Tiga Orang Peserta Seleksi PPPK Bengkulu Utara Formasi Teknis Gugur

Tiga Orang Peserta Seleksi PPPK Bengkulu Utara Formasi Teknis Gugur

Tahapan pemeriksaan calon peserta tes SKD CPPPK Bengkulu Utara--

BENGKULU, RADARUTARA.ID - Sebanyak tiga peserta dalam seleksi Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK) pada penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) di Kabupaten Bengkulu Utara tahun 2023 dinyatakan gugur.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Utara, Syarifah Inayati SE, melalui Kabidnya Muchsinin mengatakan ketiga peserta tersebut tidak hadir dalam seleksi Computer Assisted Test (CAT) pada formasi Teknis.

Dirinya menjelaskan, pada hari pertama digelar tes Kompetensi secara CAT yang diselenggarakan di Bengcolen Convention Hall, Bengkulu terdapat satu orang yang tidak hadir. Dan pada hari kedua dilaksanakan terdapat dua orang juga tidak hadir.

"Hari ini seharusnya 109 pendaftar yang mengikuti tes CAT pada formasi teknis, dua orang tidak hadir. Otomatis mereka gugur dan tidak bisa melanjutkan tahapan berikutnya," jelas Kabid kepada radarutara.id, Selasa (21/11/2023).

BACA JUGA:16 Wisata Paling Populer di Semarang 2023, Nomor 2 Instagramable Banget

Muchsinin mengatakan, pelaksanaan tes CAT PPPK dilingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara untuk formasi teknis dilaksanakan pada 20 November dan 21 November 2023. Lokasinya di Gedung Avenue Bengcolen Convention Hall, Bengkulu.

"Peserta tes PPPK Formasi Teknis dibagi dua sesi, pada hari pertama diikuti 108 dan satu orang tidak hadir, dihari kedua 109 peserta namun dua orang tidak hadir,"sambungnya.

Pantauannya, peserta yang menggunakan seragam putih hitam telah berdatangan dilokasi tes 90 menit sebelum dimulai, sementara tes dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB hingga 10.10 WIB.

BACA JUGA:Hilang dari Permendes, Anggaran 3 Persen Operasional Kades TA 2024 Dihapus?

Sementara tes kompetensi peserta pejuang ASN itu, sama seperti hari pertama, mereka diberikan waktu selama dua jam untuk menyelesaikan 145 soal yang diberikan oleh UPT BKN Bengkulu.

Lanjut Muchsinin, selain menggelar seleksi tes CAT untuk PPPK formasi teknis, Kabupaten Bengkulu Utara juga akan menggelar seleksi PPPK formasi guru dan tenaga kesehatan, yang rencananya pelaksanaannya digelar pada 23 November hingga 28 November 2023 dilokasi yang sudah ditentukan oleh panitia seleksi.

"Untuk peserta PPPK formasi Tenaga Guru dan Kesehatan, silahkan baca dan pahami semua ketentuan yang sudah diumumkan. Sehingga kejadian tidak hadir karena salah jadwal atau lokasi tidak akan terjadi,"pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: