Didampingi Kades, Dinas PU Provinsi Tinjau Kerusakan Jalan dari Bukit Indah-Dusun Raja

Didampingi Kades, Dinas PU Provinsi Tinjau Kerusakan Jalan dari Bukit Indah-Dusun Raja

Sigit/RU.ID- Kades di Ketahun saat mendampingi tim Dinas PU Provinsi jelang perbaikan jalan dari Desa Bukit Indah-Dusun Raja--

RADARUTARA.ID- Didampingi kepala desa (Kades) di lingkungan Kecamatan Ketahun, tim dari Dinas PU Provinsi Bengkulu melakukan peninjauan terhadap ruas jalan Pemprov Bengkulu dari Desa Bukit Indah sampai Desa Dusun Raja pada Minggu (19/11), kemarin.

Sesuai data dan informasi yang berhasil dihimpun oleh Radar Utara ID, kehadiran tim Dinas PU Pemprov Bengkulu itu bertujuan untuk memastikan langsung kerusakan infrastruktur yang terjadi disepanjang ruas jalan dari Desa Bukit Indah-Dusun Raja.

Selanjutnya, dalam waktu dekat ini. Perbaikan ringan akan segera dilaksanakan kepada ruas jalan tersebut. 

"Kemarin, tim dari Dinas PU Provinsi Bengkulu sudah turun dan akan segera melakukan perehaban kepada ruas jalan kita dari Bukit Indah sampai Dusun Raja," ungkap Kades Bukit Indah, Rifqi Hidayat.

BACA JUGA:Petani di Karya Jaya Masih Andalkan Mesin Sedot untuk Cukupi Pasokan Air ke Sawah, Begini Kondisinya

Diakui Rifqi, penanganan yang akan diupayakan oleh Pemprov Bengkulu terhadap kerusakan ruas jalan yang melewati desanya, itu baru sebatas perbaikan atau perehaban ringan.

"Sementara, ini baru sebatas perehaban saja. Karena anggaran di akhir tahun 2023, ini belum tersedia," ujarnya.

Dikatakan Rifqi, sejatinya seluruh desa yang terdampak oleh kerusakan ruas, ini berharap perbaikan secara permanen bisa diusahakan oleh Pemprov Bengkulu.

BACA JUGA:Buruan Cek! Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini, Sikat Mumpung Belum Naik

Tapi karena ketersediaan anggaran yang dimiliki oleh Pemprov di tahun, ini tidak memungkinkan. Maka Pemprov Bengkulu baru bisa mengusahakan perbaikan ringan.

"Kita maklumi untuk kondisi saat, ini. Tapi kita tetap berharap dan mendesak, di TA 2024 nanti Pemprov Bengkulu bisa mengusahakan anggaran khusus untuk melakukan perbaikan secara total dan permanen kepada ruas jalan kami dari Desa Bukit Indah sampai Dusun Raja ini," pintanya.

Lebih jauh, Rifqi, menambahkan, rencananya perbaikan terhadap ruas jalan oleh Pemprov Bengkulu, ini akan dimulai dalam minggu ini.

"Insya Allah hari Rabu, lusa. Sejumlah alat berat sudah mulai diturunkan untuk memulai perbaikan," demikian Kades.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: