Objek Wisata Pandan Wangi Masih Menjadi Incaran Wisatawan Ketika Berlibur ke Mukomuko

Objek Wisata Pandan Wangi Masih Menjadi Incaran Wisatawan Ketika Berlibur ke Mukomuko

Objek Wisata Pandan Wangi Masih Menjadi Incaran Wisatawan Ketika Berlibur ke Mukomuko--

RADARUTARA.ID - Pantai Pandan Wangi adalah satu- satunya objek wisata yang sangat digemari oleh wisatawan lokal, terutama ketika hari raya Idul Fitri, selain pemandangan yang indah, objek wisata ini juga bersih dengan penataan yang rapi, pandan wangi juga dilengkapi bermacam mainan anak- anak.

Objek wisata yang satu ini dikelola langsung dengan tangan- tangan yang kreatif dalam menata objek wisata tersebut, jadi tak heran jika objek wisata Pantai Pandan Wangi tersebut banyak digemari oleh para wisatawan lokal, dan terkadang ada pula wisatawan dari luar daerah yang mampri ke Pantai Pandan Wangi ini.

Objek Wisata Pantai Pandan Wangi ini letaknya berada di Kelurahan Koto Kecamatan Kota Mukomuko Provinsi Bengkulu, serta di apit oleh dua objek wisata yang lainnya yakni, Pantai Batu Badoro dan Pantai Pasir Putih. Ketiga objek wisata ini sama- sama terletak dipinggiran pantai Kota Mukomuko.

BACA JUGA:Ternyata Ini 5 Alasan Kenapa Negara Arab Tak Kirim Pasukan Militer Bantu Palestina Lawan Israel

Pantai Pandan Wangi bukan cuma ramau dikunjungi ketika hari lebaran saja, namun di hari- hari biasa juga ramai di datangi, untuk bersantai dan melepas penat, bahkan termasuk ada pula remaja yang sering mendatangi tempat ini.

Pantai Pandan Wangi menjadi pilihan yang tepat untuk dikunjungi. Pengunjung juga tidak akan merasa kelaparan ketika berada disini.

Karena ada banyak pedagang yang menjual berbagai macam makanan dan minuman, ditambah lagi ada pondok tempat istirahat yang akan melengkapi suasana menjadi lebih menyenangkan disini.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: