PLN

Bukit Batu Lantana, Dulunya Lahan Berduri Sekarang Disulap Menjadi Spot Foto Aesthetic!

Bukit Batu Lantana, Dulunya Lahan Berduri Sekarang Disulap Menjadi Spot Foto Aesthetic!

Bukit Batu Lantana, Dulunya Lahan Berduri Sekarang Disulap Menjadi Spot Foto Aesthetic!--

RADARUATAR.ID - Warga Desa Air Meles Atas Kecamatan Selupu Rejang Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu berhasil menyulap lahan bebatuan yang banyak tanaman lantana menjadi tempat wisata alam.

Wista tersebut bernama Bukit Batu Lantana dengan spot foto yang aesthetic dan pemandangan yang mampu memanjakan mata.

Tempat ini sudah dibuka sejak 17 Mei 2021, hingga saat ini ada banyak sekali ratusan pengunjung yang ingin menikmati keindahan alam dengan suasana perbukitan yang masih asri meskipun hanya sekedar untuk berfoto ria.

Tempat wisata yang sedang hits di kalangan gen z ini memiliki fasilitas pendukung seperti toilet, mushala,kedai, flying fox, penginapan, panggung akustik, hingga dilengkapi dengan fasilitas penerangan lampu hias pada malam hari.

BACA JUGA:Buruan Cek Rekening! Pencairan BLT El Nino Rp400 Ribu Ditransfer Langsung ke KPM

Bagi pengunjung yang ingin masuk dikenakan tarif Rp10.000 per orang, lalu untuk biaya parkir mobil Rp3.000 dan sepeda motor hanya Rp2.000 saja.

Biasanya pengunjung akan berdatangan mulai pukul 13.00 WIB sampai sore hari sambil melihat keindahan sunset dari tempat ini dan malamnya akan disambut dengan pemandangan cahaya lampu kota yang menyerupai bintang-bintang.

Pemerintah setempat mengharapkan tempat wisata ini nantinya bisa menghidupkan dunia pariwisata dan ekonomi masyarakat Kabupaten Rejang Lebong.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: