Berkibar Gagah, Upacara HUT RI ke-78 di Giri Mulya Berlangsung Khidmat dan Sukses

Berkibar Gagah, Upacara HUT RI ke-78 di Giri Mulya Berlangsung Khidmat dan Sukses

Gafur/RU.ID- Camat Giri Mulya, Drs Asto Budi Damanto bertindak sebagai Irup HUT RI ke-78--

GIRI MULYA, RADARUTARA.ID - Peringatan detik proklamasi dan upacara bendera yang dilaksanakan oleh jajaran pemerintah Kecamatan Giri Mulya dalam rangka HUT RI ke 78 berlangsung khidmat dan sukses.

Upacara terpusat di halaman lapangan Bola Desa Giri Mulya, Kecamatan Giri Mulya, Kabupaten Bengkulu Utara pada Kamis (17/8/2023). 


Gafur/RU.ID- Rangkaian upacara HUT RI di Kecamatan Giri Mulya--

Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Camat Giri Mulya, Drs Asto Budi Darmanto, bertugas sebagai Komandan Upacara , Bakor Sertu Sumarsono dan bertugas sebagai pasukan pengibar bendera (Paskibra) berasal dari pelajar di lingkungan Kecamatan Giri Mulya.


Gafur/RU.ID- Gelaran upacara HUT RI ke-78 di Kecamatan Giri Mulya--

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Giri Mulya, Kapolsek Giri Mulya Iptu Freddy Simaremare,S.H, Anggota DPRD BU Edi Aprianto, Anggota DPRD BU Agus Riyadi, Bakor Sertu Sumarsono, Tripika Kecamatan Giri Mulya, Guru dan Murid SD, SMP, SMK dan SMA kec. Giri Mulya, Segenap Tokoh Masyarakat,Senkom, Banser, Damkar dan Linmas.

Untuk diketahui, Bendera merah putih berkibar dengan gagah di langit dan diiringi lagi kebangsaan  'Indonesia Raya' di Kecamatan Giri Mulya.


Gafur/RU.ID- Foto bersama--

Berkibarnya sang saka menandai suksesnya tugas yang dijalankan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kecamatan Giri Mulya pada upacara detik-detik kemerdekaan ke-78 Indonesia.

Tiga orang yang tergabung dalam tim Paskibraka menjadi aktor utama pengibaran bendera dalam momen paling krusial, dan sakralnya prosesi upacara tahunan ini. Ketiganya yaitu Two Berto Joy Siahaan (SMAN 9 Bengkulu Utara), Temy lindra bur Huda (SMAN 9 Bengkulu Utara) dan Muhammad Aldo alfauzi (SMKN 11 Bengkulu Utara).


Gafur/RU.ID- Foto bersama--

Dengan tema hari kemerdekaan 'Terus melaju untuk Indonesia maju' mencerminkan semangat dan tekad bangsa Indonesia yang senantiasa membara dalam menghadapi tantangan masa depan.

"Tema ini tentunya juga mengajak semangat estafet, yaitu saling bekerja sama, berkolaborasi, dan bersinergi untuk mencapai tujuan bersama. Selamat kepada paskibra yang telah sukses mengibarkan bendera dengan sempurna," ungkap Camat Giri Mulya, Drs Asto Budi Darmanto. (Adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: