PLN

BSI Buka Layanan 434 Kantor Cabang Akhir Pekan Ini

BSI Buka Layanan 434 Kantor Cabang Akhir Pekan Ini

BSI Buka Layanan 434 Kantor Cabang Akhir Pekan Ini--

RADARUTARA.ID- PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) menyiagakan sebanyak 434 kantor cabang se-Indonesia untuk membuka operasional pada Sabtu (13/5/2023) dan Minggu (14/5/2023) demi melayani kebutuhan nasabah.

 

Ini merupakan inisiatif yang dilaksanakan BSI untuk meningkatkan pelayanan kepada nasabah, khususnya yang sempat mengalami kendala layanan dalam beberapa hari terakhir. BSI membuka kegiatan operasional di luar hari kerja atau pada hari libur agar nasabah dapat mendapatkan layanan yang dibutuhkannya.

 

“Dalam rangka melaksanakan pelayanan kepada nasabah, BSI melaksanakan operasional sejumlah kantor cabang di Indonesia pada Sabtu dan Minggu, 13 & 14 Mei 2023,” tutur Direktur Utama BSI Hery Gunardi dalam keterangan tertulis, Jumat (12/5/2023).

 

Hery memaparkan terdapat sejumlah layanan yang siap dilakukan oleh kantor-kantor cabang BSI selama akhir pekan ini. 

 

Pertama, ujarnya, layanan transaksi tarik dan setor. Kedua, lanjutnya, layanan pemindahbukuan. BSI juga membuka operasional pada akhir pekan ini untuk layanan customer care.

 

Terakhir, layanan yang dapat juga dilakukan oleh nasabah melalui kantor cabang BSI pada akhir pekan ini yakni penyetoran, khusus untuk nasabah institusi dan mitra bayar.

 

“Saya berharap inisiatif BSI untuk membuka operasional sejumlah kantor cabang pada akhir pekan ini dapat melayani dan menjembatani kebutuhan para nasabah,” lanjut Hery. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: