Mudik Lebaran, Kapolsek: Pastikan Rumah Terkunci dan Aman

Mudik Lebaran, Kapolsek: Pastikan Rumah Terkunci dan Aman

Mudik Lebaran, Kapolsek: Pastikan Rumah Terkunci dan Aman--

PUTRI HIJAU, RADARUTARA.ID- Himbauan disampaikan oleh Kapolsek Putri Hijau, AKP Erwin Setiawan, SIK, MH, kepada seluruh lapisan masyarakat di wilayah hukumnya. Terkhusus, kepada masyarakat yang ingin melaksanakan kegiatan mudik lebaran Idul Fitri 2023/1444 H.

Kapolsek meminta, sebelum masyarakat melaksanakan mudik lebaran dan meninggalkan rumah. Beberapa hal, ini patut menjadi perhatian. Diantaranya pastikan rumah yang ditinggalkan dalam keadaan aman seperti mematikan kran air, matikan saluran listrik atau alat electronik sejenisnya, copot kepala tabung gas sebelum meninggalkan rumah.

BACA JUGA:Permintaan Daging Sapi Jelang Lebaran Naik 2 Kali Lipat, Harga Telur Ayam Justru Turun

Berikutnya, pastikan rumah dalam kondisi terkunci dengan baik dan usahakan barang-barang berharga disimpan kepasa tempat yang aman dan usahakan menggunakan kunci ganda kepada rumah yang ditinggalkan.

"Bagi yang berencana akan mudik ke kampung halaman dengan waktu yang cukup lumayan lama. Tolong pastikan rumah yang ditinggalkan dalam kondisi terkunci dan aman," imbau Kapolsek.

Di sisi lain, Kapolsek menambahkan, aap bila masyarakat ragu atau tidak yakin akan keamanan di rumahnya, bisa menitipkan barang-barang berharganya melalui Mapolsek Putri Hijau.

"Dan yang paling penting, sebelum pergi berikan informasi kepada sejumlah tetangga didamping rumah," demikian Kapolsek. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: