PLN

Karnaval Hingga Pentas Seni Ramaikan HUT Desa Setia Budi ke-36

Karnaval Hingga Pentas Seni Ramaikan HUT Desa Setia Budi ke-36

Hasil bumi yang diarak keliling desa dalam rangka HUT Desa Setiabudi ke-36--

MUKOMUKO, RADARUTARA.ID- Ratusan warga padati lapangan utama Desa Setia Budi, Kecamatan Teras Terunjam, Kabupaten MUKOMUKO, Minggu (26/2). Mereka mengikuti kegiatan kirap budaya untuk memeriahkan hari jadi Desa Setia Budi ke-36, tahun 2023. 

 

Panitia Pelaksana HUT Desa Setia Budi ke-36, A. Sutris Tianto ketika dikonfirmasi menyatakan, ada beberapa kegiatan kirap budaya yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan hari jadi Desa Setia Budi.

Diantaranya yaitu karnaval atau pawai. Untuk kegiatan ini, masyarakat membawa hasil hasil bumi yang sudah dikemas sedemikian rupa untuk diarak keliling desa.  Star awal karnaval dari Kantor Desa Setia Budi dan finisnya di lapangan. 

 

Setelah karnaval selesai, acara dilanjutkan dengan berdoa bersama sebagai rasa sukur kepada Allah dengan harapan  seluruh masyarakat selalu diberi kesehatan, murah rezekinya dan dijauhkan dari marabahaya. 

 

"Setelah acara doa bersama selesai, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan istiqosah," kata Sutris.

 

Ia juga menyebutkan, dengan selesainya acara inti maka masih ada hiburan lain yang disajikan untuk masyarakat. Salah satunya yaitu penampilan reog asli Ponorogo, kuda lumping manunggal jati, barongsai, atraksi dari IKS dan kegiatan lainnya.

 

"Puncak rangkaian kegiatan, kita laksanakan pada Minggu (26/2) malam di lapangan Desa Setia Budi," ujarnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: