Knalpot Grong dan Ternak Liar Dikeluhkan Warga Dalam Jumat Curhat Polsek Enggano

Knalpot Grong dan Ternak Liar Dikeluhkan Warga Dalam Jumat Curhat Polsek Enggano

Agenda Jumat curhat di Polsek Enggano.--

RADARUTARA.ID  - Dalam upaya menampung aspirasi masyarakat, Jumat pagi (3/2/23) Jajaran Polsek Enggano mengelar kegiatan jumat curhat di Kantor Desa Apoho Kecamatan Enggano, Kabupaten Bengkulu Utara.

 

Dipimpin langsung oleh Kapolsek Enggano AKP Bayu Heri, serta didampingi langsung oleh Kades Apoho Redy Heloman, kapolsek mendengarkan curhatan dari masyarakat, sebagai wujud mendengar langsung aspirasi mereka.

 

Dalam agenda tersebut, setidaknya ada dua point penting yang disampaikan dan dirasa perlu penanganan yang sesegera mungkin.

 

Dimana masyarakat mengeluhkan tanaman Kebunnya yang dirusak  oleh Hewan Ternak Sapi/Kerbau, serta banyak masyarakat khususnya para remaja menggunakan knalpot grong yang cukup mengganggu masyarakat.

 

"Tentunya Segala keluhan yang sudah di sampaikan ini  akan kita tindak lanjuti" ungkap kapolsek

 

Terkait permasalahan Hewan Ternak yang Sering Merusak Tanaman Dikebun Warga Desa Apoho, akan dibicarakan dengan Instansi terkait dalam hal ini kades beserta Perangkat Desanya. Guna mencarikan solusi untuk hewan ternak ini, karena juga mengganggu aktifitas ekonomi warga.

 

Sedangkan untuk para remaja yang menggunakan kenalpot grong, Kapolsek Enggano Bersama Unit Binmas  Akan melaksanakan Sosialisasi Tentang tertib berlalu lintas kesekolah-sekolah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: