PLN

Jalan ke Kecamatan dan Pagardin jadi Atensi

Jalan ke Kecamatan dan Pagardin jadi Atensi

Ilustrasi jalan tanah--

ULOK KUPAI RU.ID - Kerusakan jalan di Desa Tanjung Dalam menuju Kantor Camat Ulok Kupai dan jalan menuju Desa Pagardin menjadi atensi khusus bagi pemerintah kecamatan untuk diperjuangkan oleh Pemkab Bengkulu Utara. 

Camat Ulok Kupai, Abdul Hadi berharap, akses jalan menuju kantor camat dan akses jalan menuju Desa Pagardin yang saat ini keadaannya masih dalam kondisi rusak dan berupa tanah merah bisa menjadi skala prioritas untuk dibangun di tahun 2023 mendatang.

Diakui Camat, desakannya terhadap pemerintah daerah beserta jajaran terkait untuk segera menyelesaikan pembangunan jalan menuju kantor camat dan Desa Pagardin ini bukan tanpa sebab. Menurutnya, kerusakan di jalan menuju kantor camat itu sudah terjadi sejak bertahun-tahun. Sementara, seluruh kepentingan masyarakat untuk mengakses pelayanan umum di sekitar kantor camat harus melalui akses jalan tersebut. Untuk itu, sudah sewajarnya jika akses jalan menuju kantor camat, tersebut mendapat perhatian khusus dari pemerintah daerah.

"Begitu juga dengan kondisi jalan menuju Desa Pagardin yang masih tanah merah. Saat hujan kondisi jalan susah dilewati oleh masyarakat, terutama anak sekolah. Karena keadaannya yang becek dan licin. Kami sangat berharap kedua akses jalan, bisa menjadi prioritas bagi pemerintah daerah untuk ditangani lewat APBD murni tahun depan," pintanya.

Di sisi lain, Camat berharap, desakan kepada pemerintah untuk menuntaskan kerusakan dua ruas jalan yang masih menjadi PR di wilayah kerjanya itu, turut didukung usulan dari pemerintah desa setempat. Tanpa dukungan dan sikap pro aktif dari pemerintah desa tentu, kata Camat, upaya yang tengah diusahakan oleh pemerintah kecamatan ini tidak akan berlangsung maksimal. Karena pada hakikatnya lanjut, Camat, rusaknya kondisi dua rus jalan di wilayah, itu berdampak langsung terhadap kepentingan masyarakat umum.

"Minimal sebelum pembahasan KUA PPAS APBD TA 2023 nanti dukungan dari desa-desa, itu dapat disampaikan ke pihak eksekutif dan legislatif. Sehingga penanganan kepada dua ruas jalan yang sedang bersama-sama kita perjuangkan, ini bisa mendapat perhatian khusus dan terealisasi sesuai harapan," demikian Camat. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: