Capaian PBB Air Napal Baru 61,32 Persen

Capaian PBB Air Napal Baru 61,32 Persen

Ilustrasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB)--

AIR NAPAL RU.ID - Meski tahun 2022 sudah memasuki bulan September, capaian Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kecamatan AIR NAPAL baru mencapai 61,32 persen.

Camat Air Napal, Supandi, SH melalui Kasi Pemerintahan, Suaidi menyampaikan, pihaknya saat ini terus menggenjot penagihan PBB kepada masyarakat agar saat akhir tahun nanti bisa tembus 100 persen.

"Data terbaru kita capaian pajak baru 61,32 persen. Kita akan terus melakukan penagihan dengan melibatkan pemerintah desa," sampainya. 

Diungkapkannya, saat ini masih ada 2 desa lagi yakni Pasar Bembah dan Pukur yang pembayaran pajaknya masih dibawah 50 persen. Selain itu ada 1 desa yakni Lubuk Tanjung yang sudah 100 persen.

"Rinciannya, Pasar Bembah 38,77 persen, Tepi Laut, 51,95 persen, Pasar Kerkap 88 persen, Air Napal 53,52 persen, Talang Jarang 63,52 persen, Talang Kering 75.79 persen, Selubuk 76.58 persen, Pasar Tebat 52.43 persen, Lubuk Tanjung 100 persen, Pasar Palik 64.69 persen, Tebing Kandang 76 persen dan Pukur 27 persen," ungkapnya. 

Suaidi juga mengakui untuk mencapai target 100 persen pajak itu memang sangat sulit. Apalagi disampaikannya, saat ini memang sudah banyak laporan dan keluhan dari petugas penagih pajak untuk diadakan upah pungut

"Mereka meminta agar diadakan upah pungut dalam penagihan tersebut, akan tetapi tidak bisa berbuat banyak karena hal tersebut terganjal oleh regulasi," akunya.

Menurutnya jika memang diadakan upah pungut, hal itu dapat lebih meningkatkan lagi semangat para petugas untuk melakukan penagihan kepada masyarakat.

"Kalau memang itu ada, tentu akan lebih menambah semangat mereka," tutupnya. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: