PLN

Kades Baru Diminta Cari Solusi Atasi Listrik Byarpet

Kades Baru Diminta Cari Solusi Atasi Listrik Byarpet

--

MARGA SAKTI SEBELAT RU.ID - Sejumlah tokoh masyarakat di Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS), Hari Partono, mendesak para kepala desa (Kades) baru yang menjabat di periode 2022-2028 khususnya di wilayah Kecamatan MSS untuk melakukan gebrakan nyata dalam mengatasi permasalahan listrik di wilayah kerja PLTD Kota Bani, Kecamatan Putri Hijau yang sampai saat ini masih kerap terjadi pemadaman. 

Hari berharap, gebrakan nyata yang dilakukan oleh para pimpinan desa itu bisa membawa dampak positif terhadap perbaikan layanan di PLN, khususnya manajemen PLTD Kota Bani yang bertanggung jawab atas pelayanan listrik di Kecamatan MSS dan Putri Hijau. 

"Kami berharap para pimpinan desa yang baru saja dilantik dan mengemban amanah ini bisa melakukan gebrakan dan memberi kontribusi untuk mengatasi pemadaman listrik yang masih sering terjadi di wilayah kita," desak Hari.

Disinggung mengenai gebrakan apa yang harusnya patut dilakukan oleh para pimpinan desa itu, menurut Hari, minimal kepala desa bisa melakukan komunikasi khusus kepada pimpinan PLN. 

Dari komunikasi khusus dengan pimpinan PLN itu kepala desa bisa mencari solusi bersama untuk memikirkan bagaimana caranya pemadaman listrik yang selama ini sering terjadi bisa diminimalisir. 

"Yang jelas harus ada komunikasi antara Kades dengan pimpinan PLN. Dari situ kita akan tahu dimana sisi kelemahan PLN dan dimana sisi peran yang harus dilakukan oleh desa dan masyarakat dalam menjamin kelancaran pelayanan yang diberikan PLN," tegasnya.

Setelah kendala yang terjadi berhasil terpetakan, maka lanjut Hari, seluruh pihak harus bisa menjalankan komitmennya. Artinya, apa yang menjadi kewajiban pihak PLN untuk membenahi kekurangannya harus benar-benar dilaksanakan. Sebaliknya apa yang menjadi peran masyarakat dan desa dalam membantu tugas pihak PLN, juga harus dijalankan. 

"Kalau itu bisa dilakukan. Insya Allah masalah tentang listrik yang kita alami sekarang bisa teratasi. Meskipun tidak bisa merubah 100 persen pelayanan menjadi baik. Minimal masalah yang terjadi bisa sedikit diperbaiki," tandas Hari. (sig)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: