PLN

DBD Merambah ke Karpul, Juga Terdeteksi di Rama Agung

DBD Merambah ke Karpul, Juga Terdeteksi di Rama Agung

SIGIT/RU - UPAYA penanganan dan pencegahan terus dilakukan untuk mengantisipasi meluasnya serangan DBD. --

KETAHUN RU.ID - Informasi yang dihimpun RU, Rabu (20/7) kemarin. Kasus positif DBD mulai meluas dan menyerang warga di wilayah kerja Puskesmas Karang Pulau (Karpul,red) Kecamatan Putri Hijau. Kasus itu dialami oleh warga di Desa Melati Harjo Kecamatan Ketahun. 

Dikonfirmasi RU, Kepala Puskesmas Karang Pulau, Hendro Lasimo, S.KM mengatakan, DBD yang terjadi di wilayah kerjanya hanya menimpa satu pasien. Namun kata Hendro, sudah ditindaklanjuti dengan tindakan fogging dan penyuluhan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) oleh petugas di Puskesmas. 

"Kasus sudah kita tindaklanjuti dengan fogging dan penyuluhan PSN oleh petugas dari Puskesmas," aku Hendro.

Diakui Hendro, dalam upaya pencegahan dan penanganan kasus DBD, pPihaknya lebih fokus untuk memaksimalkan kegiatan penyuluhan PSN dan gotongroyong ke rumah warga yang berada di sekitar tempat tinggal penderita DBD. Total kata Hendro, sudah ada 20 rumah warga yang disambangi oleh petugas Puskesmas bersama aparatur pemerintah desa dalam kegiatan PSN ini.

"Penyuluhan PSN sudah kita lakukan kepada masyarakat dalam satu dusun yang mencakup 4 RT. Hasilnya, dari 14 rumah di sekitar TKP terjadinya kasus DBD, ada 12 rumah yang kita temukan jentik nyamuk. Alhamdulillah, seluruh temuan di lapangan, kita atasi bersama aparatur desa melalui kegiatan gotongroyong," demikian Hendro.

 

Terima Hasil Lab, Kasus Bertambah

SEMENTARA itu, hingga Rabu (20/07) sekitar pukul 17.00 WIB sore kemarin. Kasus DBD di wilayah kerja Puskesmas Karang Pulau ini, dipastikan bertambah sehingga total menjadi dua orang pasien. Kepastian ini, diakui oleh Kepala Puskesmas Karang Pulau, Hendro Lasimo, SKM. 

"Benar mas, baru kami terima hasil uji laboratorium dari sampel dari pasiennya. Positif DBD, artinya pasien DBD bertambah satu orang," kata dia. 

Diakuinya, pasien tambahan positif DBD ini masih dalam satu keluarga dengan pasien pertama. Lasimo tak menampik, bertambahnya kasus positif DBD berdasarkan hasil uji labor itu, akan ditindaklanjuti dengan upaya-upaya lebih intens lagi untuk mencegah meluasnya kasus ini. 

"Kami akan maksimalkan lagi langkah penananganan, langkah pencegahan dan terus berkoordinasi ke Dinkes untuk menyikapinya," ujarnya. 

 

Warga Rama Agung Diserang DBD

DALAM Kota Arga Makmur, virus Demam Berdarah Dengue (DBD) kembali menyerang warga di Desa Rama Agung Kecamatan Arga Makmur. Dua orang warganya dilaporkan harus menjalani perawatan pasca dinyatakan terjangkit DBD yakni Novi (5 tahun) dan Ketut (25 tahun), dilaporkan telah menjalani perawatan selama kurang lebih seminggu di salah satu rumah sakit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: