Harga TBS PKS Non Kebun Inti Diangka Rp 1.000/Kg

Harga TBS PKS Non Kebun Inti Diangka Rp 1.000/Kg

TBS Sawit--

KETAHUN RU.ID - Harga beli TBS di dua PKS non kebun inti di Ketahun dan Pinang Raya, terpantau mengalami kenaikan sejak dua hari belakangan ini. Kendati kenaikan yang terjadi masih merangkak diangka Rp 150. Namun hal mampu mendongkrak harga beli TBS di dua PKS itu menjadi Rp 1.000/Kg.

Informasi yang dihimpun RU hingga Senin (27/6) kemarin. Harga beli TBS di PT KKK berada diangka Rp 1.090/Kg sedangkan untuk harga beli TBS di PKS PT BAS mencapai Rp 1.310/Kg. Sayangnya, kenaikan harga beli TBS di dua PKS non kebun inti ini, belum mampu diikuti oleh PKS lain yang memiliki kebun inti seperti PKS PT Agricinal, PKS PT MPM dan PKS PT Alno Agro Utama yang masih mematok harga di pabrik diangka Rp 890/Kg hingga Rp 980/Kg. 

"Memang mulai sudah mulai naik meskipun masih merangkak tapi kenapa harga antara PT BAS dan PT KKK ini tidak bisa disamakan. Padahal selisihnya tidak banyak. Harapan kami harga beli TBS di seluruh PKS bisa sama. Supaya tidak terjadi antrean di salah satu PKS. Karena ketika terjadi selisih seperti, ini. Pasti banyak angkutan yang memilih ke PKS yang harganya lebih tinggi," pinta salah satu petani Pinang Raya, Lanjar Santoso.

Terpisah, salah satu toke TBS di Putri Hijau, Ramdani mengatakan, hingga Senin kemarin, harga beli TBS di dua PKS yakni PT MPM dan PT Agricinal belum beranjak dari harga beli yang diumumkan sejak tanggal 24 Juni dan 25 Juni, lalu. 

"Belum ada perubahan baik naik maupun turun. Pengumuman harga beli TBS yang kita terima dari masing-masing perusahaan masih diangka lama itu," demikian Ramdani.(sig)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: