Penurunan Status Kawasan Masih di Pusat
PINANG RAYA RU.ID - Camat Pinang Raya, M Irfan, S.Sos memastikan, upaya Pemkab BU untuk mendorong proses penurunan status kawasan di wilayah Alas Bangun Desa Bukit Harapan (D4) masih terus bergulir. Diakui Camat, tahapan penurunan status kepada kawasan di wilayah kerjanya, itu masih berlangsung di tingkat pemerintah pusat dan tinggal menunggu restu dari kementerian terkait setelah adanya perubahan atas perluasan wilayah yang sebelumnya sempat diajukan penurunan statusnya oleh desa. \"Luas wilayah yang ditargetkan turun statusnya pada kawasan Alas Bangun, ini ada penambahan. Sehingga ada perubahan dan proses yang harus dilalui kembali. Dan tahapan, itu sekarang sedang berlangsung di pemerintah pusat. Tinggal menunggu restu dari pemerintah pusat atas perubahan atau penambahan wilayah itu saja,\" kata dia. Camat optimis, target penurunan status kepada kawasan di Alas Bangun, ini akan berlangsung sesuai dengan apa yang diharapkan oleh masyarakat selama ini. Selain mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah. Upaya penurunan status kawasan di wilayah Alas Bangun ini juga didukung dengan kondisi real areal lahan yang saat, ini telah dipadati oleh pemukiman masyarakat dan lahan perkebunan milik masyarakat. \"Kondisi lahan di Alas Bangun sebagian besar sudah dipadati oleh pemukiman masyarakat dan menjadi pusat tumbuh kembang perekonomian masyarakat sesuai kondisi realnya yang saat, ini sudah dipadati oleh lahan perkebunan milik masyarakat. Sehingga kita optimis, usaha yang sedang kita tempuh bersama-sama dengan pemerintah daerah. Insya Allah akan berjalan sesuai harapan. Pada prinsipnya, kita harus bersabar untuk menanti proses yang sedang bergulir di pemerintah pusat,\" demikian Camat.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Sebelum Dikabarkan Hilang, Korban Sempat Kirim Video ke Group WhatsApp
- 2 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 3 Breaking News: Dikabarkan Hilang, Jasad Pemuda Asal Karang Anyar Ditemukan di Sungai Lubuk Sahung
- 4 Resep Tahu Bunting Super Enak dan Krispy, Mirip Seperti yang Dijual di Kaki Lima
- 5 Tips Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak Tanpa Presto
- 1 Sebelum Dikabarkan Hilang, Korban Sempat Kirim Video ke Group WhatsApp
- 2 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 3 Breaking News: Dikabarkan Hilang, Jasad Pemuda Asal Karang Anyar Ditemukan di Sungai Lubuk Sahung
- 4 Resep Tahu Bunting Super Enak dan Krispy, Mirip Seperti yang Dijual di Kaki Lima
- 5 Tips Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak Tanpa Presto