Di Napal Putih, Empat Desa Belum Selesaikan APBDes
NAPAL PUTIH RU.ID - Total ada empat desa di Kecamatan Napal Putih yang termonitor hingga saat, ini belum menyelesaikan dokumen APBDes-nya TA 2022. Empat desa, itu adalah Desa Muara Santan, Desa Tanjung Kemenyan, Desa Teluk Angung dan Desa Tanjung Alai. Diakui Camat Napal Putih, M Abduh Sadat, M.Pd melalui Kasi PMD, Akbal, keempat desa ini terus dipacu untuk segera menuntaskan penyusunan dokumen APBDes-nya. Menurut Akbal, tidak ada waktu lagi bagi desa untuk bersantai. Akbal berharap, keempat desa, ini agar segera melakukan percepatan terhadap penyusunan dokumen APBDes-nya sehingga bisa melangsungkan proses usulan ADD/DD tahap I. \"Tinggal percepatan, keempat desa sedang proses untuk menuntaskan penyusunan dokumen APBDes-nya,\" terang Akbal. Selebihnya Akbal menerangkan, untuk keenam desa lainnya sudah lebih awal menyelesaikan APBDes-nya. Bahkan empat dari enam desa yang sudah menetapkan APBDes-nya, itu sudah menyampaikan usulan pencairannya kepada pihak terkait di kabupaten. \"Desa Lebong Tandai, Desa Napal Putih, Desa Air Tenang dan Desa Gembung sudah menyampaikan usulan. Mudah-mudahan keempat desa, ini segera menerima dana transfer dan bisa merealisasikan kegiatannya di tahap I. Terkhusus penyaluran program BLT-DD yang sudah terlambat selama tiga bulan,\" demikian Akbal.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Sebelum Dikabarkan Hilang, Korban Sempat Kirim Video ke Group WhatsApp
- 2 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 3 Breaking News: Dikabarkan Hilang, Jasad Pemuda Asal Karang Anyar Ditemukan di Sungai Lubuk Sahung
- 4 Resep Tahu Bunting Super Enak dan Krispy, Mirip Seperti yang Dijual di Kaki Lima
- 5 Tips Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak Tanpa Presto
- 1 Sebelum Dikabarkan Hilang, Korban Sempat Kirim Video ke Group WhatsApp
- 2 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 3 Breaking News: Dikabarkan Hilang, Jasad Pemuda Asal Karang Anyar Ditemukan di Sungai Lubuk Sahung
- 4 Resep Tahu Bunting Super Enak dan Krispy, Mirip Seperti yang Dijual di Kaki Lima
- 5 Tips Membuat Ayam Goreng Tulang Lunak Tanpa Presto