Angin Segar, Desa Mulai Cerah
ARGA MAKMUR RU.ID - Desa di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) agaknya mulai sumringah. Pantauan Radar Utara, daerah lewat saluran komunikasi digital menyebar bocoran nomenklatur tentang Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) untuk disadur 215 desa di daerah. Meski belum menyebar format pdf, setidaknya pemerintah mengabarkan rujukan penyusunan APBDes Tahun Anggaran (TA) 2022. Rujukan ADD, dibeber lewat nomenklatur Peraturan Bupati Bengkulu Utara Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tata Cara Pengalokasian dan Penetapan Rincian Alokasi Dana Desa dalam Kabupaten Bengkulu Utara Tahun Anggaran 2022. Sedangkan untuk DD, memiliki nomenklatur Peraturan Bupati Bengkulu Utara Nomor 2 Tahun 2022 tentang Petunjuk Teknis Penggunaan Dana Desa Tahun Anggaran 2022. Pemda BU, menyebar data rincian APBDes 2022 juga lampiran DD, ADD dan DBHPR setiap desa. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) BU, Ir Budi Sampurno, tak menyangkal soal ini. Penyampaian data-data rujukan yang tengah ditunggu desa sejak Januari tersebut, menurutnya untuk lebih memudahkan desa dalam mendesain rancang bangun APBDes yang komposannya pun, sudah ditegas lewat beberapa parameter regulasi pemerintah pusat. Sebut saja, kata dia, soal prioritas penyelenggaraan dana desa 2022 meliputi Program perlindungan sosial berupa bantuan langsung tunai desa paling sedikit 40 %, Program ketahanan pangan dan hewani paling sedikit 2O %, Dukungan pendanaan penanganan Covid-19 paling sedikit 8 % serta Program sektor prioritas lainnya 32 %. \"Tinggal lagi, desa melakukan penyesuaian item prioritas desa, di luar prioritas wajib yang sudah ditentukan oleh pemerintah pusat,\" kata Budi Sampurno, kemarin. Tak hanya itu saja, Budi juga mengingatkan agar desa mempersiapkan rencana kegiatan anggaran untuk mendukung prokes Pilkades, khusus bagi 183 desa yang tahun ini menyelenggarakan kontestsai politik. Perbup Pilkades juga dikabarkan, bakal di minggu ini bakal dirilis oleh dearah. \"Karena kebutuhan lainnya seperti surat suara,TPS, honor penyelenggara pemilihan (PPKD,red) dan TPS serta perlengkapan pemilihan lainnya diakomodir lewat Bankeu,\" tegasnya soal anggaran yang bertotal Rp 2,3 miliar yang plotingnya hingga di atas Rp 24 juta perdesa itu. \"Tertib prokes, menjadi tugas desa. APBDes hanya bisa mengakomodir kebutuhan anggaran di hari pemilihan,\" timpalnya lagi memungkas. (bep)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: