Kunjungi Kementerian, PUPR Lebong Jemput Anggaran Pusat

Kunjungi Kementerian, PUPR Lebong Jemput Anggaran Pusat

LEBONG RU.ID - Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPR-P) Kabupaten Lebong, Saat ini sedang berupaya mengejar anggaran maksimal dari pemerintah pusat. Meski Dinas PUPR-P Lebong merupakan penerima Dana Alokasi Khusus (DAK) tertinggi di bidang Jalan se-Provinsi Bengkulu di Tahun Anggaran (TA) 2022, namun Dinas PUPR-P Lebong tetap getol mengejar anggaran pusat. Joni Prawinata, Plt Kadis PUPR-P Kabupaten Lebong, mengatakan, kedatangan beliau ke Kementerian PUPR pada Senin (24/1) kemarin untuk melakukan audiensi. Dan dalam rangka menyelaraskan program pusat dengan daerah. \"Ada berbagai hal yang perlu dikoordinasikan sehingga nantinya program kementerian dengan PUPR-P di daerah menjadi sinkron,\" ujarnya, Selasa (25/1). Masih lanjutnya, Kedatangan nya ini tengah berupaya agar bisa mendapatkan program dari Kementerian PUPR. Sebagai langkah awal, pihaknya memaparkan perencanaan pembangunan Lebong untuk tahun 2023 dan juga memaparkan kilas balik pembangunan Lebong di tahun 2022. \"Alhamdulillah Hasilnya sangat baik, dan juga direspon dengan baik. Jadi, tinggal lagi kesiapan kita di daerah untuk menyiapkan data-data teknis maupun data-data pendukung untuk diusulkan pada saat perencanaan secara nasional dimulai,\" lanjutnya. \"\" Joni menambahkan, ada beberapa hal yang akan dilakukan Pemda Lebong terkait dengan sinkronisasi pembangunan daerah dengan pusat. Terkait beberapa program yang diusulkan, dan semua sudah disampaikan kepada pemerintah pusat. \"Ada beberapa program yang sudah diusulkan, tinggal di tindaklanjuti sama kementerian. Semoga seluruh usulan kita dapat diakomodir,\" pungkasnya. Untuk diketahui, dalam minggu ini Bupati dan Wakil Bupati Lebong, memimpin langsung sejumlah Kepala OPD teknis berkunjung ke sejumlah kementrian. (adv/**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: