Kasi Kesra Desa Teluk Anggung Ditemukan Meninggal

Kasi Kesra Desa Teluk Anggung Ditemukan Meninggal

Kapolsek Napal Putih saat mengunjungi rumah korban dan meminta keterangan pada salah satu rekan korban yang berhasil selamat.

NAPAL PUTIH RU.ID - Sastrawinata akrab disapa Sas, 42 tahun warga Desa Teluk Anggung, Kecamatan Napal Putih ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Korban yang merupakan salah satu perangkat desa yang menduduki jabatan Kepala Seksi Kesejahteraan Rakyat (Kasi Kesra) Desa Teluk Anggung, ini meninggal setelah sempat terbawa arus sungai dan tenggelam akibat perahu yang ditumpanginya karam pada Jumat (29/10/2021) sekitar pukul 15.00 WIB. Sementara, rekan korban bernama Yoga, 18 tahun yang sempat satu perahu dengan korban dalam keadaan selamat dan berhasil dievakuasi. \"Dalam insiden, ini satu korban ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia akibat tenggelam,\" ungkap Kapolsek Napal Putih, Ipda E Andra O.A. Lanjut Kapolsek, kejadian bermula dari kegiatan korban bersama satu rekannya yang ingin menjala ikan di Sungai Ketahun dengan menggunakan perahu tradisional yang biasa digunakan oleh warga desa setempat. Kala, itu kata Kapolsek, korban dalam posisi berdiri di atas perahu bagi depan dengan membawa jala ikan serta memegang bambu. Sementara Yoga, duduk di bagian belakang perahu dengan memegang dayung.
\"\"
Setelah mendayung kurang lebih 300 meter di atas perairan sungai, perahu yang ditunggangi korban bersama satu rekannya, ini menabrak sebuah batu yang menyebabkan posisi perahu miring ke sebelah kanan. Saat, itulah kata Kapolsek, korban yang sedang berdiri di bagian depan perahu terjatuh ke sungai. Sementara Yoga, tidak sempat terjatuh ke sungai lantaran memegang pinggiran perahu. \"Setelah korban terjatuh, sempat melambai minta tolong. Namun Yoga, tidak bisa berenang sehingga tidak bisa memberikan pertolongan. Akhirnya korban bernama Sas, ini terbawa arus sungai sejauh 200 meter dan saat berhasil dievakuasi sudah dalam kondisi meninggal dunia,\" beber Kapolsek. Setelah berhasil dievakuasi korban langsung dibawa ke rumah duka dan dilanjutkan ke proses pemakaman. \"Jenazah korban sudah dievakuasi dan berada di rumah duka untuk dilanjutkan ke proses pemakaman,\" tandasnya. Terpisah Kades Teluk Anggung, Hosen Basri, membenarkan adanya musibah yang menyebabkan salah satu perangkat desanya. Diungkapkan Kades, korban meninggal dunia akibat tenggelam di sungai Ketahun ketika perahu yang digunakan untuk menjala ikan karam. \"Benar, korban adalah bagian dari perangkat desa kami yang menduduki jabatan Kasi Kesra. Saat, ini korban sudah di rumah duka dan akan dilanjutkan ke proses pemakaman. Selebihnya kami atas nama pemerintah desa mengucapkan duka yang mendalam kepada keluarga. Semoga amal ibadah korban diterima di sisi Allah SWT,\" demikian Kades. (sig)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: