PWI Bengkulu Diajak Bersinergi Wujudkan Program Bengkulu Hebat
Reporter:
Redaksi|
Editor:
Redaksi|
Senin 18-10-2021,22:24 WIB
Wagub saat membuka kegiatan olahraga yang digelar SIWO PWI Provinsi Bengkulu
BENGKULU RU.ID - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu diajak bersinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) dalam mewujudkan progam Bengkulu Hebat. Ajakan ini disampaikan langsung Wakil Gubernur Bengkulu, Dr. E. H. Rosjonsyah saat membuka kegiatan perlombaan yang digelar Seksi Olahraga (SIWO) PWI Provinsi Bengkulu, Senin (18/10). \"Kita selaku Pemda membutuhkan dukungan berbagai pihak dalam mewujudkan program Bengkulu Hebat, termasuk juga dari PWI Provinsi Bengkulu,\" ungkap Rosjonsyah yang juga menyempatkan mengikuti eksebisi perlombaan catur dan tenis meja, serta memantau kondisi gedung sekretariat PWI Provinsi Bengkulu. Disisi lain, Rosjonsyah juga memberikan apresiasi karena wartawan di Provinsi Bengkulu sangat peduli dengan olahraga. Karena dimasa pandemi ini, wartawan tidak hanya dituntut berkarya dalam jurnalistik saja, tetapi harus menjaga kondisi kesehatan dengan berolahraga. \"Sehingga imunitas tubuh tetap terjaga,\" kata Rosjonsyah. Sementara itu, Ketua SIWO PWI Provinsi Bengkulu, Pihan Pino, M. Ikom mengatakan, kegiatan yang digelar pihaknya dalam rangka menyosialisasikan peran wartawan olahraga dalam menyemarakkan hari sumpah pemuda, dan yang tak kalah penting yakni sebagai ajang silaturahmi. \"Ini bentuk silahturahmi dan sekaligus menjaga kesehatan para wartawan,\" ujarnya. Lebih jauh dikatakannya, semoga dengan perlombaan ini, peringatan Hari Sumpah Pemuda yang diselenggarakan SIWO bersama PWI dapat berjalan lancar dan sukses. \"Kemudian pada tahun depan, kegiatan ini kita targetkan sebagai salah satu agenda rutin untuk mempersiapkan para Atlet Siwo dalam menghadapi kejuaraan Porwanas di Jawa Timur,\" demikian Pihan. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Jangan Anggap Sepele! Ini 7 Bahaya yang Mengancam Jika Kamu Kurang Minum Air Putih
- 2 6 Manfaat Daun Jeruk yang Kalah Bermanfaat dari Buahnya Sendiri
- 3 7 Manfaat Daun Jeruk Purut Bagi Kesehatan Tubuh
- 4 Apakah Kamu Merasa Tubuhmu Sudah Ideal? Begini Cara Ukur Berat Badan yang Benar
- 5 Kota Batu Jadi Salah Satu Tujuan Destinasi yang Paling Ramai Dikunjungi Akhir Tahun Ini
- 1 Jangan Anggap Sepele! Ini 7 Bahaya yang Mengancam Jika Kamu Kurang Minum Air Putih
- 2 6 Manfaat Daun Jeruk yang Kalah Bermanfaat dari Buahnya Sendiri
- 3 7 Manfaat Daun Jeruk Purut Bagi Kesehatan Tubuh
- 4 Apakah Kamu Merasa Tubuhmu Sudah Ideal? Begini Cara Ukur Berat Badan yang Benar
- 5 Kota Batu Jadi Salah Satu Tujuan Destinasi yang Paling Ramai Dikunjungi Akhir Tahun Ini