Over Target, 1.700 Dosis Vaksin Didistribusikan ke PH
PUTRI HIJAU RU.ID - Total sebanyak 1.700 dosis vaksin yang disediakan oleh Pemkab BU kepada kegiatan gebyar vaksinasi masal yang diikuti oleh masyarakat di Kecamatan Putri Hijau pada hari Rabu (6/10) kemarin, berhasil disalurkan. Tidak ada kendala berarti. Jumlah dosis vaksin yang melebihi target awal, ini berhasil diberikan serentak kepada masing-masing sasaran melalui lima lokasi pelayanan vaksinasi yang sebelumnya sudah dipersiapkan oleh panitia. Di sisi lain, suksesnya acara vaksinasi masal, tidak terlepas dari semangat dan kerja keras para Nakes di lingkungan Puskesmas Perawatan Sebelat yang turut dibantu oleh jajaran Nakes dari Puskesmas pembantu seperti Puskesmas Karang Pulau, Puskesmas Suka Makmur, Puskesmas Ketahun dan Puskesmas Tanjung Harapan. Atas terselenggaranya program gebyar vaksin yang saat, ini sedang gencar di laksanakan kepada setiap kecamatan di Kabupaten BU. Bupati BU, Ir H Mian mengaku optimis, target pemerintah yang menginginkan masyarakat di Kabupaten BU harus sudah tervaksin sebanyak 50 persen hingga bulan Oktober, ini akan tercapai. \"Semoga dengan antusias masyarakat seperti saat, ini. Target kita di akhir bulan Oktober, ini yang menginginkan 50 persen masyarakat harus sudah tervaksin bisa tercapai,\" ujar Bupati disela sambutannya meninjau gebyar vaksinasi di Desa Air Petai, kemarin. Bupati berharap kepada seluruh lapisan masyarakat agar dapat memanfaatkan program vaksinasi gratis yang saat, ini difasilitasi oleh pemerintah. Karena Bupati, menilai, vaksinasi memiliki tujuan untuk memperkuat sistem kekebalan dan kesehatan secara menyeluruh serta menjaga produktifitas dan meminimalisir dampak sosial dan ekonomi yang dipicu oleh pandemi Covid-19. \"Diharapkan vaksinasi, bisa mempercepat upaya kita agar bisa segera bersih dari Covid-19 dan kehidupan sosial serta ekonomi bisa kembali pulih,\" ujarnya. Bupati juga terus menghimbau kepada masyarakat agar tetap menerapkan Prokes pola 3M dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan yakni dengan menjaga jarak, mencuri tangan dan memakai masker. Apa bila kedua upaya, ini dapat dilaksanakan secara maksimal. Maka pandemi Covid-19 akan segera berlalu dan seluruh jalannya kehidupan bisa kembali normal. \"Jangan lupa, untuk terus mengajak masyarakat lainnya yang belum di vaksin agar segera mengikuti program vaksinasi yang saat, ini sedang di fasilitasi oleh pemerintah secara gratis,\" imbaunya, dikutip dari SKH Radar Utara. Sementara, hadir dan mendampingi Bupati BU dalam agenda gebyar vaksinasi masal, ini Kadis PU BU, Kadinkes BU, Camat Putri Hijau, Kapolsek dan Danramil Putri Hijau serta Kepala Puskesmas Perawatan Sebelat, Edi Anshori, S.KM.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: