Tak Kunjung Ada Perhatian Pemerintah, Polisi Ambil Alih Perbaikan Jembatan
KERKAP RU.ID- Lebih dari satu bulan, kondisi jembatan di Desa Lubuk Jale, Kecamatan Kerkap, Kabupaten Bengkulu Utara mengalami kondisi menganga, akibat material pada lantai jembatan jebol. Kondisi ini pun di respon secara sigap oleh jajaran Kepolisian Sektor Kerkap, Polres Bengkulu Utara. Meski secara institusi bukan menjadi tanggung jawab pihak Kepolisian. Namun, demi keselamatan dan kenyamanan para pengguna jalan. Jembatan dalam kondisi menganga, dengan diameter lubang kurang lebih 1x2 meter itu, akhirnya di perbaiki, pada Jumat (17/9/21). Dibantu beberapa warga sekitar, belasan personil kepolisian tersebut melaksanakan gotong royong, penambalan lubang jalan dengan meterial semen. Kapolsek Kerkap, IPDA. Ratno, SH dalam kesempatan itu mengatakan, penambalan jalan tersebut dilakukan bukan karena ingin mengangkangi tanggung jawab pemerintah dalam melaksanakan tugas perawatan akses jalan rusak. Melainkan demi kepentingan masyarakat luas. \"Jembatan ini merupakan akses vital masyarakat. Jika tidak segera di perbaiki, maka kami khawatirkan akan mengakibatkan kecelakaan para pengendara. Selain, itu lubang jalan juga pasti bakal semakin melebar. Jadi dalam hal ini, kami sifatnya hanya membantu saja,\" ujar Kapolsek. Ia berharap, melalui perbaikan jembatan tersebut, akses transportasi masyarakat bisa lebih lancar dan aman. \"Sebagai informasi juga. Jembatan yang kami perbaiki itu sementara ini akan kami tutup menggunakan Police line hingga 21 hari kedepan. Tujuannya tak lain, agar cor semen yang kami buat benar-benar kering dan kuat untuk di lewati kendaraan bermuatan berat,\" tandasnya. (sfa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Resep Ceker Mercon Pedas Gurih, Sensasi Rasa yang Menggugah Selera!
- 2 Resep Rawon Sapi, Hidangan Lezat dengan Rasa Khas yang Menggugah Selera
- 3 5 Fakta Menarik Nangka, Buah dengan Ratusan Biji
- 4 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 5 Resep Lumpia Basah Bandung, Camilan Segar yang Menggugah Selera!
- 1 Resep Ceker Mercon Pedas Gurih, Sensasi Rasa yang Menggugah Selera!
- 2 Resep Rawon Sapi, Hidangan Lezat dengan Rasa Khas yang Menggugah Selera
- 3 5 Fakta Menarik Nangka, Buah dengan Ratusan Biji
- 4 Dikabarkan Hilang, Puluhan Warga dan Polisi Lakukan Pencarian di Objek Wisata Palak Siring Kemumu
- 5 Resep Lumpia Basah Bandung, Camilan Segar yang Menggugah Selera!