Kerusakan Mesin Sebabkan Listrik PH ‘Letoy’

Kerusakan Mesin Sebabkan Listrik PH ‘Letoy’

PUTRI HIJAU RU.ID - Kerusakan mesin di PLTD Kota Bani dan PT MPM, menyebabkan suplay listrik di Kecamatan Putri Hijau berkurang. Akibatnya, kebijakan untuk melakukan pemadaman bergilir terpaksa di dilakukan PLTD Kota Bani agar kebutuhan konsumen tetap terlayani. Dikutip dari SKH Radar Utara (9/9/21). Kebijakan tersebut mulai diberlakukan pada wilayah desa di Kecamatan Putri Hijau, Kecamatan Marga Sakti Sebelat (MSS), dusun Mekar Jaya dan SP4 Air Rami, Rabu (8/9) sekira pukul 09.00 WIB, kemarin. Selebihnya, sejak jadwal pemadaman ini diterapkan, managemen PLN mengimbau masyarakat yang menggunakan genset, agar dipisahkan dari instalasi listrik PLN. Selanjutnya, bila pekerjaan yang dilakukan oleh pihak PLN selesai sebelum batas waktu yang sudah ditentukan. Secara otomatis tegangan listrik normal kembali. \"Ada kerusakan mesin PLTD dan sebagian mesin di PT MPM. Hari ini (kemarin, Red) dilakukan perbaikan mesin di PLTD,\" ujar petugas jaringan PLTD Kota Bani, Nur Rohim. Di sisi lain, Camat Putri Hijau, Sutrino, M.Pd, meminta PLN untuk segera menyikapi kerusakan mesin yang menyebabkan suplay listrik berkurang dan terjadi pemadaman. \"Harapan kami, mesin segera diperbaiki. Jangan dibiarkan dan menimbulkan persoalan bagi konsumen,\" pinta Camat.(sig)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: