Diduga Pengemudi Ngantuk, Avanza Terjun Ke Siring

Diduga Pengemudi Ngantuk, Avanza Terjun Ke Siring

ARMA JAYA RU- Kecelakaan (Laka) tunggal kembali terjadi di jalur lintas Kemumu, Kecamatan Arma Jaya, Kabupaten Bengkulu Utara. Satu unit mobil Toyota Avanza berwarna putih terjun ke Siring irigasi persawahan kemumu, pada Rabu (25/8/2021) pagi. Informasi berhasil dihimpun RU, kendaraan tersebut di kemudikan oleh Iskandar warga Kelurahan Kemumu yang juga diketahui, merupakan pegawai di Puskesmas Kemumu. Tomi salah satu warga mengatakan, informasi berhasil dirinya terima dugaan sementara pengendara mobil Avanza yang Laka tunggal tersebut mengantuk. \"Kabarnya ngantuk, Mas. Jadi kendaraannya lepas kendali dan masuk ke Siring,\" singkatnya usai dari lokasi kejadian. Pantauan RU di lokasi, tidak ad korban jiwa dalam kejadian nahas itu. Hanya saja, pengemudi sempat di larikan ke Rumah Sakit. Sementara itu, sekira Pukul 11.00 WIB atau sekira 2 jam usai kecelakaan terjadi. Kendaraan yang masuk ke siring tersebut berhasil di evakuasi. (sfa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: