Ideologi Pancasila, Pemerintah Pusat dan Daerah Bersinergi
BENGKULU RU.ID - Pemeritah pusat dan daerah harus bersinergi dalam pembinaan ideologi Pancasila yang bertujuan untuk penguatan pembentuka dan evaluasi Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM). Demikian disampaikan Sekdaprov Bengkulu, Drs. Hamka Sabri, M.Si diwawancarai usai mengikuti rapat singkronisasi dengan Kemendagri secara virtual, Senin (2/8). \"Rapat yang kita ikuti tadi (kemarin, red) merupakan rencana aksi, yang didalamnya berisi tentang strategi yang harus dilakukan untuk penguatan pembentukan dan evaluasi GNRM. Selain itu sebagai bentuk pembinaan ideologi Pancasila, dibutuhkan sinergi antara pemerintah pusat dan daerah yang intinya integritas dan kerja keras,\" kata Hamka. Menurutnya, untuk membina ideologi Pancasila kepada masyarakat, perlu direncanakan pemasukan materi pelajaran wajib di sekolah seperti Pendidikan Pancasila. Sehingga nantinya benar-benar terbentuk GNRM sejak dini bagi generasi penerus bangsa. Memang ini tidak bisa disepelekan, mengingat pentingnya penanaman ideologi Pancasila. \"Kita pada prinsipnya sangat setuju. Namun kita juga menilai dan dalam rapat tadi juga sudah disampaikan, agar ada penambahan materi wajib di sekolah yakni Sejarah Bangsa Indonesia. Sehingga adanya materi pendidikan wajib Pancasila dan Sejarah Bangsa dapat menumbuhkan dan membina ideologi bangsa kita mulai generasi muda,\" singkatnya. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Resep Milk Bath, Dessert Box yang Mengenyangkan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya