Infrastruktur Jadi Prioritas Usulan ke Kabupaten
KETAHUN RU - Camat Ketahun, Kadino, S.Sos mengatakan, tiga item infrastruktur hasil dari Musrenbangcam TA 2022 yang menjadi prioritas usulan pada Musrenbangkab BU. Tiga item infrastruktur yang menjadi fokus pemerintah Kecamatan Ketahun itu diantaranya pembangunan jalan lingkungan SMKN Ketahun, jalan lingkungan Desa Dusun Raja dan drainase lingkungan Desa Bukit Indah. Diharapkan Camat, tiga item infrastruktur yang menjadi prioritas usulan yang telah diperjuangkan melalui Musrenbangkab BU itu bisa terealisasi di TA 2022. Minimal kata Camat, jika ketiganya tidak tercover sekaligus. Beberapa item dari usulan infrastruktur tersebut bisa direalisasikan sesuai harapan masyarakat. \"Mudah-mudahan, beberapa item dari tiga usulan tersebut bisa terdanai di TA 2022 mendatang sesuai harapan kita bersama,\" pintanya. Lebih jauh Camat mengungkapkan, selain mengandalkan pembangunan yang bersumber dari APBD. Desa juga telah diberi kewenangan untuk mengambil alih pekerjaan pemerintah daerah yang bersifat mendesak dan prioritas dari DD. \"Ada alternatif lain. Hari ini desa diberi kewenangan untuk mengambil alih pekerjaan milik pemerintah daerah. Apa bila aset atau objek bangunan yang dimaksud memang sudah mendesak dan prioritas untuk kepentingan masyarakat. Desa bisa membangun lewat DD. Tapi itu apa bila memungkinkan dengan kondisi keuangan yang dimiliki oleh desa,\" demikian Camat.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: