Kepentingan Rakyat, Agusrin-Imron Pastikan Tak Ragu Ambil Keputusan
BENGKULU RU - Pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur Bengkulu nomor urut 3, H. Agusrin M. Najamudin, ST-Dr. Ir. H. Imron Rosyadi, MM, M.Si memastikan tidak bakal ragu dalam mengambil sebuah keputusan, terlebih keputusan itu semata-mata untuk kepentingan rakyat. Ini terungkap dalam debat kandidat kedua yang diselenggarakan KPU Provinsi Bengkulu. \"Ketika saya bersama Dang Imron terpilih dan menang dalam Pilgub 9 Desember 2020 mendatang, kita pastikan tidak bakal ragu dalam mengambil keputusan. Apalagi yang berkaitan dengan kepentingan rakyat. Karena pada dasarnya, seorang pemimpin itu jangan sesekali ragu sewaktu mengambil keputusan untuk rakyat,\" ungkap Agusrin. Keraguan, lanjut Agusrin, bisa saja bermuara pada ketakutan atau rasa khawatir pada saat mengambil keputusan. Sehingga akhirnya masyarakat yang menjadi korban. \"Misalnya saja kebijakan untuk APBD. Ketika ragu dan takut, akhirnya APBD malah tidak dibelanjakan dan akhirnya kembali ditarik pemerintah pusat,\" kata Agusrin. Menurutnya, ketika APBD tidak dibelanjakan, sudah barang tentu banyak kepentingan rakyat yang tidak terealisasi. Padahal realisasi itu sangat dibutuhkan rakyat. \"Ketika pembangunan terbengkalai, ibu-ibu tidak bisa kepasar, jalan tidak bisa dibangun, handtraktor tidak bisa dibeli, pupuk tidak bisa dibeli, sekolah yang rusak tidak bisa diperbaiki, karena kita tidak sanggup mengambil keputusan,\" singkatnya. Sebagaimana diketahui dalam debat kandidat kedua Paslon gubernur dan wagub itu mengangkat tema meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah, dan persoalan spesifik lingkungan. Dalam debat yang diwarnai saling sindir itu, sempat mendapatkan masukan dari Bawaslu. Tak bisa dipungkiri dalam debat itu, Agusrin-Imron kembali menunjukkan kualitasnya. (tux)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya
- 1 Breaking News! 4 Warga Bengkulu Utara Disambar Petir, 1 Meninggal
- 2 Ini Perbedaan dari Adapalene vs Tretinoin, yang Sering Ditemukan di Dalam Skincare
- 3 Dijamin Meleleh di Lidah, Resep Simpel Bihun Tumis Seafood Ala Rumahan
- 4 Wajib Coba! 3 Buah Ini Ternyata Bisa Bantu Redakan Jerawat Meradang Loh
- 5 Petani Bengkulu Utara Sumringah, Harga Karet dan Kelapa Sawit Sama-sama Naik, Segini Besarannya