Terpapar Covid-19, Satu Peserta SKB CPNS Mundur

Terpapar Covid-19, Satu Peserta SKB CPNS Mundur

TUBEI RU - Dari 285 peserta tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Lebong, satu peserta yang tidak hadir dalam SKB dikarenakan terpapar Covid-19, akhirnya mengundurkan diri. Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lebong, Sumiati, SP, MM ketika dikonfirmasi mengatakan, hasil tes SKB semuanya ingin direkap secara manual. Kemudian, satu peserta yang seharusnya mengikuti tes SKB di UPT UNIB itu mengundurkan diri. \"Satu peserta tes SKB CPNS yang terpapar Covid-19 mengundurkan diri,\" ungkap Sumiati, di ruang kerjanya Senin (5/10). Dikatakannya, untuk tahapan peserta SKB saat ini yakni rekonsiliasi atau penyamaan hasil data. Hal itu, dilakukan jangan sampai ada hasil yang berbeda. Dimana, rekonsiliasi tersebut dilakukan antara panitia daerah dengan pusat. Bahkan, lanjutnya, untuk saat ini pihak panitia daerah belum menerima petunjuk dan masih menunggu petunjuk kapan pelaksanaannya. Terlebih, dia menjelaskan, untuk peserta yang mengikuti tes SKB di luar provinsi. Yakni, ada 4 peserta, 1 peserta di Makasar, 2 peserta di pusat dan 1 peserta lagi di Palembang. Jadi, untuk peserta tes SKB di UPT UNIB, sebanyak 281 peserta, dari total peserta tersebut, satu peserta tidak hadir pada pelaksanaan ujian. Jadi yang ikut SKB sebanyak 280 peserta di UPT UNIB. \"Saat ini kita sedang menunggu petunjuk dari pusat, terkait dengan kapan pelaksanaan tahap selanjutnya, yakni rekon penyamaan hasil dari tes SKB kemarin,\" tukasnya. (oce)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: