Musda DWP Terapkan Prokes

Musda DWP Terapkan Prokes

ARGA MAKMUR RU - Musyawarah Daerah IV Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Bengkulu Utara, Kamis kemarin, dipusatkan di gedung Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Bengkulu Utara. Meskipun di tengah pandemi covid-19, Musyawarah Daerah (Musda) tetap dilakukan dengan mematuhi standar protokol kesehatan pencegahan covid-19. Peserta wajib melakukan cuci tangan pakai sabun, pengecekan suhu tubuh sebelum masuk ruangan, wajib menggunakan masker dan mengatur jarak tempat duduk. \"Sebelum kegiatan, DWP sudah koordinasi ke gugus tugas untuk mengurus surat izin kegiatan. Pagi tadi sebelum kegiatan, kami dari gugus tugas sudah melakukan penyemprotan desinfektan untuk meminimalisir risiko penyebaran covid-19. Undangan dan anggota, kami mewajibkan untuk memakai masker, mencuci tangan dan cek suhu sebelum masuk. Tempat duduk juga sudah diatur jarak,\" ungkap koordinator PUSDALOPS gugus tugas, Erma Lisdayanti, S.IP. (**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: