Rapid Tes Kontak Erat Pasien, Unreaktif
ARGA MAKMUR RU - Setelah rapid tes untuk warga yang kontak erat dengan pasien dalam satu area tempat kerja dan dari 42 sample dan hasilnya menunjukkan unreaktif. Selasa (4/8) kemarin, Rapid tes kembali dilakukan untuk warga yang kontak erat dan berada dalam satu area tempat ibadah, dari target 20 sample hanya diikuti oleh 13 warga dan hasilnya, juga Unreaktif. Juru Bicara Tim Satgas Covid-19 Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Samsul Maarif, SKM, M.Kes mengatakan, semua warga yang memiliki kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif secara keseluruhan sudah menjalani rapid tes dengan hasil Unreaktif. \"Baik di tempat kerja maupun di lingkungan tempat tinggal telah kita lakukan rapid tes, hasilnya Unreaktif dan tidak perlu adanya karantina atau upaya lanjutan,\" jelasnya. Maarif berharap, masyarakat tetap waspada dan menjaga diri beserta keluarga dari kemungkinan terjadinya penyebaran virus Covid-19, dengan tetap menerapkan protokoler kesehatan dan menggunakan APD saat berada di luar rumah. \"Protokoler kesehatan itu penting, memakai masker juga penting dan yang paling penting adalah memastikan diri dan lingkungan dalam kondisi bersih dan sehat agar tidak terjangkit virus penyakit,\" tandasnya. (mae)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S25 Series, Dapat Upgrade RAM
- 2 Dampak OTT KPK Membuat Guru PTT dan GTT di SMA-SMK Resah, Takut Honor Bulan Desember 2024 Tak Dibayarkan
- 3 Operasi Pekat Nataru 2024, Polsek Ketahun Razia Warung-warung Penjual Miras, Berikut Hasilnya
- 4 Kejari Bengkulu Utara Beri Penyuluhan Hukum ke Parades dan BPD Bangun Karya
- 5 Masyarakat Suka Medan Desak Bupati Mian Tindak Lanjuti Rekomendasi Usulan Enclave Lahan ke PT Air Muring
- 1 Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy S25 Series, Dapat Upgrade RAM
- 2 Dampak OTT KPK Membuat Guru PTT dan GTT di SMA-SMK Resah, Takut Honor Bulan Desember 2024 Tak Dibayarkan
- 3 Operasi Pekat Nataru 2024, Polsek Ketahun Razia Warung-warung Penjual Miras, Berikut Hasilnya
- 4 Kejari Bengkulu Utara Beri Penyuluhan Hukum ke Parades dan BPD Bangun Karya
- 5 Masyarakat Suka Medan Desak Bupati Mian Tindak Lanjuti Rekomendasi Usulan Enclave Lahan ke PT Air Muring