Pot Bunga Jalan Dua Jalur Dirusak

Pot Bunga Jalan Dua Jalur Dirusak

ARGA MAKMUR RU - Keberadaan pot bunga yang ditempatkan sebagai penghias pembatas jalan jalur dua dari Gunung Agung menuju Simpang Empat Gunung, Kecamatan Arga Makmur, Rabu (15/7) malam kemarin tampak dirusak tangan jahil. Pecahnya pot bunga dari program CSR itu, terjadi mulai di depan SMK 2 N Arga Makmur, sebelum Taman Makam Pahlawan hingga depan Rumah Makan Solo Baru. Kepala Dinas PUPR, Heru Susanto, ST, mengaku prihatin akan rusaknya fasilitas publik itu. \"Kita prihatin. Jika memang itu dirusak. Cuma kita belum jelas apa penyebabnya,\" kata Heru. Pantauan Radar Utara, pot-pot bunga yang rusak itu dibiarkan berceceran di lokasi. Tak hanya satu, namun ada sekitar 5 pot bunga yang dipecahkan pelaku. (bep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: