Bupati Serahkan Bantuan KWT Dua Kecamatan

Bupati Serahkan Bantuan KWT Dua Kecamatan

PINANG RAYA RU - Dalam menciptakan ketahanan pangan masyarakat di tengah wabah Covid-19. Bupati BU, Ir Mian beserta jajaran dinas terkait memberikan bantuan langsung kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kecamatan Pinang Raya. Bantuan diberikan ke KWT Desa Bumi Harjo, Bukit Makmur dan Sumber Mulya ini meliputi benih sayuran dan pakan ikan. Melalui peran KWT yang sudah terbentuk di tingkat desa dan bantuan yang diberikan oleh pemerintah daerah, diharap dapat tercipta ketahanan pangan yang bisa mencukupi kebutuhan pangan masyarakat. \"Pada intinya, bantuan bibit sayur dan pangan ikan yang diberikan oleh Bupati, hari ini (kemarin, Red). Untuk membantu masyarakat menciptakan ketahanan pangan. Khususnya di tengah wabah Covid-19 seperti saat ini. Kita berharap KWT yang sudah terbentuk dan diberi amanah menerima bantuan ini. Bisa mengelolanya dengan baik sehingga hasilnya dapat dirasakan oleh masyarakat,\" pinta Camat. Hal senada juga disampaikan oleh Camat Ketahun, Kadino, S.Sos, bantuan bibit sayur dan pakan ikan juga diberikan Bupati BU, kepada KWT di Desa Bukit Indah. Diharapkan Camat, bantuan yang sudah diberikan oleh Pemkab BU itu dapat dikelola dengan maksimal sehingga bisa memberi dampak terhadap ketahanan pangan masyarakat. \"Bantuan bibit sayur dan pakan ikan, juga diberikan kepada KWT kita di Desa Bukit Indah. Mudah-mudahan upaya kita dalam meningkatkan ketahanan pangan masyarakat di tengah wabah Covid-19 ini bisa berjalan sukses dan berdampak positif kepada kebutuhan pangan masyarakat kita,\" demikian Camat. (sig)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: