Dianggarkan, TMMD Lebong Tandai Dilanjutkan
NAPAL PUTIH RU - Bupati BU, Ir H Mian memastikan, berdasarkan hasil observasi Kodim 0423 BU dan pihak terkait lainnya. TMMD imbangan yang difokuskan untuk membuka akses jalan darat ke Lebong Tandai yang sudah dikerjakan dan selesai di bulan April lalu, akan dilanjutkan kembali. Bupati memastikan, anggaran dengan jumlah yang cukup, sudah disetujui untuk melanjutkan TMMD imbangan akses jalan ke Lebong Tandai hingga ke aliran sungai Landai yang selanjutnya, bisa ditempuh oleh masyarakat melalui jalan rabat beton yang sudah dibangun oleh Pemdes Lebong Tandai. \"Akan kita kerjakan dalam minggu ini. Hari ini (Rabu, Red) tim TAPD dan Dinas PU sedang melakukan rapat. Tidak harus menunggu lebaran dan sebagainya, segera action. Dan rel yang tertimbun longsor itu dikerjakan secara padat karya bersama masyarakat lewat DD Karena sifatnya darurat. Kalau DD kurang, akan disubsidi Pemkab BU melalui BTT tapi kalau yang program TMMD ini murni anggaran APBD yang kita laksanakan pergeseran untuk membangun dan menyelesaikan pembukaan akses jalan darat ke Lebong Tandai melalui program TMMD imbangan,\" tandas Bupati. Terpisah, Dandim 0423 BU, Letkol Inf Agung Pramudyo Saksono, S.Sos, M.Si mengakui, TMMD imbangan Lebong Tandai akan dilanjutkan. Diungkapkan Dandim, untuk pembukaan akses jalan darat pada program TMMD imbangan sedikitnya, sudah berhasil membuka akses jalan sekitar 2,2 Km dengan lebar badan jalan 8 meter. Targetnya menurut Dandim, akan ada sekitar 1,5 Km badan jalan lagi yang harus dibuka hingga sampai ke sungai Landai. \"Ketika jalan sudah dibuka. Kita akan bertemu rabat beton di sungai Landai dan bisa tembus ke Desa Lebong Tandai. Minimal jalan sudah bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua. Untuk pelaksanaan lanjutan TMMD, ada beberapa hal yang harus kita selesaikan, baru kita melaksanakan dalam waktu dekat ini,\" terangnya. Disinggung soal langkah penanganan terhadap rel molek yang tertimbun longsor, Dandim memastikan, pihaknya telah melaksanakan gotong royong bersama masyarakat untuk membersihkan material longsor yang menimbun rel Molek. \"Kemarin dan sampai hari ini (Rabu, Red) anggota bersama masyarakat bergotongroyong membersihkan material timbunan longsor. Minimal dapat mengurangi dampak longsor,\" demikian Dandim.(sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Menang 94 Persen Real Quick Count, Arie: Ini Kemenangan Masyarakat Bengkulu Utara
- 3 Resep Sourdough, Roti Sehat Bikin Kenyang Lebih Lama
- 4 Diduga Cekcok Rumah Tangga, Kades di Air Besi Nekat Tenggak Racun
- 5 Rekap Real Quick Count Tuntas, Arie - Sumarno Menang 94.50 Persen Suara
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Menang 94 Persen Real Quick Count, Arie: Ini Kemenangan Masyarakat Bengkulu Utara
- 3 Resep Sourdough, Roti Sehat Bikin Kenyang Lebih Lama
- 4 Diduga Cekcok Rumah Tangga, Kades di Air Besi Nekat Tenggak Racun
- 5 Rekap Real Quick Count Tuntas, Arie - Sumarno Menang 94.50 Persen Suara