Pengembangan Padi Varietas Unggul, Tingkatkan Produksi Pangan
KEPAHIANG RU - Bupati Kepahiang, Dr. Ir. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU yang menghadiri acara sosialisasi terkait upaya pengembangan padi varietas unggul oleh PT Shandong Agro Perkasa bekerjasama dengan Pemkab Kepahiang mengatakan, kalau kerjasama tersebut sangat bagus mengingat sektor pangan menjadi komponen sangat penting, dan juga program ini merupakan pengembangan pangan bersama PT Shandong Agro Perkasa dengan Pemerintah Kabupaten Kepahiang. \"Program ini sangat bagus, karena selain pangan, ada komponen yang penting dalam program ini yang akan menunjang perekonomian petani,\" ungkapnya. Bupati juga berharap, program ini dapat diluncurkan, apalagi keberadaan dana KUR yang sudah tersedia di Bank BRI. \"Tujuan dari kerjasama ini sebagai upaya untuk meningkatkan produksi pangan terutama beras serta dalam upaya pemanfaatan KUR,\" pungkas Bupati. Acara yang dimotori oleh PT Shandong Agro Perkasa dan bekerjasama dengan Bank BRI, Perum Bulog, Asuransi Jasindo tersebut dipusatkan di Guest House Sidorejo Kabawetan, dan dihadiri Kepala Bulog Divre Bengkulu, Pimpinan Bank BRI, Pimpinan PT Shandong Agro Perkasa, Kepala Asuransi Jasindo, Pimpinan Bulog Rejang Lebong, Kepala OPD, Kapolsek Kabawetan, Camat Kabawetan dan para Kepala Desa di wilayah Kecamatan Kabawetan. (cw2)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pembunuhan di Ulok Kupai, 1 Orang Masih DPO
- 2 Selain Sambal Matah, Ayam Bumbu Bali Juga tak Kalah Lezat, Ini Resep Rahasianya
- 3 Diduga Pasal Narkoba Jenis Sabu, 3 Warga Putri Hijau Dibekuk Polisi
- 4 Tips Perawatan Simpel Agar Wajahmu Jadi Awet Muda dan Anti Penuaan Dini
- 5 Ayo Mulai Jalankan Project Pan yang Berfungsi untuk Menangani Limbah Kosmetik
- 1 Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pembunuhan di Ulok Kupai, 1 Orang Masih DPO
- 2 Selain Sambal Matah, Ayam Bumbu Bali Juga tak Kalah Lezat, Ini Resep Rahasianya
- 3 Diduga Pasal Narkoba Jenis Sabu, 3 Warga Putri Hijau Dibekuk Polisi
- 4 Tips Perawatan Simpel Agar Wajahmu Jadi Awet Muda dan Anti Penuaan Dini
- 5 Ayo Mulai Jalankan Project Pan yang Berfungsi untuk Menangani Limbah Kosmetik