Dewan Minta Masyarakat Ikut Berperan

Dewan Minta Masyarakat Ikut Berperan

  • Rencana Pengelolaan TWA Bukit Hitam
KEPAHIANG RU - Rencana pengelolaan TWA Bukit Hitam di Kabupaten Kepahiang akan segera terealisasi, ini menyusul dilaksanakannya sosialisasi di Desa Sidorejo Kecamatan Kabawetan pada Rabu (4/3). Atas upaya tersebut, Ketua DPRD Kepahiang Windra Purnawan, SP, menyambut baik pengembangan destinasi wisata itu, terlebih ini merupakan upaya Pemerintah Daerah meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). \"Di wilayah Kecamatan Kabawetan ini akan dilakukan pengembangan destinasi wisata, tentu akan menarik wisatawan lokal maupun nasional. Kemudian juga dapat mencapai target PAD. Tentu kita berharap agar apa yang dilakukan mendapat dukungan kepala desa dan seluruh masyarakat dalam artian, masyarakat dapat ikut berperan aktif,\" jelas Windra. Untuk mencapai target PAD dijelaskan Windra, pemkab Kepahiang telah memiliki Perda Nomor 9 tahun 2019 tentang retribusi jasa usaha. Sehingga keberadaan BUMDes diharapkan dapat melakukan perannya dalam mencapai harapan pemerintah. \"Harapan kita, pemerintah desa, serta BUMDes dapat mendukung untuk mencapai harapan pemerintah daerah. Kemudian nanti juga dapat meningkatkan kesejahteraan melalui peningkatan ekonomi masyarakat,\" pungkasnya. (Cw2)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: