Harap Dukungan Stakeholder dan Peran Media
TUBEI RU - Dalam sertijab Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Lebong, Ir. Edi Ramlan, SE sebagai kepala dinas yang baru berharap adanya dukungan seluruh pihak untuk meningkatkan sektor kepariwisataan di kabupaten ini. Edi menyampaikan, dalam waktu secepatnya akan melakukan konsolidasi internal dan segera akan membenahi hal-hal yang ada, baik itu infrastruktur maupun Sumber Daya Manusia (SDM) yang ada di internal Disparpora. Kedepan pihaknya akan membuat dan melaksanakan kegiatan-kegiatan kepariwisataan yang disebutnya seperti kalender tahunan yang menampilkan foto-foto ikon wisata yang ada di Kabupaten Lebong. Selain itu, kegiatan pariwisata lainnya. \"Setiap bulan kita akan menggelar event kepariwisataaan, dimana puncaknya nanti akan kita tayangkan pada acara Lake and River atau pada puncak HUT Kabupaten Lebong di bulan Desember mendatang,\" ungkapnya. Ditambahkannya, disamping kegiatan kepariwisataan tersebut kita juga akan menggelar kegiatan olahraga ekstrim yang juga berhubungan dengan kepariwisataan seperti arung jeram, adventure dan olahraga otomitif seperti road race, grass track yang tentunya akan berkoordinasi dengan induk-induk organisasi olahraga serta Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) dan Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) juga dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI). \"Saya akan minta pada Ikatan Motor Indonesia (IMI) untuk dapat memberikan mandat kepada pihak-pihak yang dianggap mampu agar ada kepengurusan di Kabupaten Lebong. Saya berharap dukungan seluruh stakeholder dan juga dapat bermitra dengan insan pers dalam mengemban tugas kepariwisataan. Saya merasa apa yang kami lakukan tidak akan diketahui oleh masyarakat tampa didukung oleh publikasi media,\" demikian Edi. (cw1)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Terungkap, Guru SD di Bengkulu Utara 11 Kali Cabuli Muridnya di Sekolah
- 2 5 Bisnis Paling Cuan yang Bisa Kamu Mulai di Awal Tahun Ini
- 3 Kamu Harus Tahu Resep Ayam Rica Rica Pedas dan Lezat
- 4 Dihadiri Wabup, TAP Sukses Gelar Musrenbang RKPD TA 2026
- 5 Resep Sup Ikan Kuah Asam yang Segar, Lezat dan Bergizi
- 1 Terungkap, Guru SD di Bengkulu Utara 11 Kali Cabuli Muridnya di Sekolah
- 2 5 Bisnis Paling Cuan yang Bisa Kamu Mulai di Awal Tahun Ini
- 3 Kamu Harus Tahu Resep Ayam Rica Rica Pedas dan Lezat
- 4 Dihadiri Wabup, TAP Sukses Gelar Musrenbang RKPD TA 2026
- 5 Resep Sup Ikan Kuah Asam yang Segar, Lezat dan Bergizi