SMAN 07 BU Gelar Turnamen Futsal Pelajar
PUTRI HIJAU RU - Dalam rangka mempererat hubungan antar pelajar dan menggali potensi di bidang olah raga. SMAN 07 BU di Kecamatan Putri Hijau, akan menggelar kompetisi bergengsi berupa turnamen futsal yang melibatkan pelajar tingkat SMP dan SMA di enam kecamatan dalam wilayah Ketrina. Hal ini dibenarkan oleh Kepsek SMAN 07 BU, I Ketut Pasek, M.Pd. Ia menytakan, persiapan dalam rangka turnamen futsal pelajar yang diinisiasi oleh sekolahnya, sedang berlangsung. Ketut menegaskan, kompetisi ini akan melibatkan pelajar dari SMP dan SMA enam Kecamatan di Ketrina yang berpusat di SMAN 07 BU pada tanggal 20 hingga 21 Januari mendatang. Ketut berharap, sekolah tingkat SMP dan SMA di Ketrina dapat menyiapkan timnya, bergabung dan bertanding dalam kompetisi bergengsi tersebut. \"Benar, dalam pertengahan bulan ini, kita gelar turnamen pelajar. Pesertanya melibatkan pelajar SMP dan SMA se-Ketrina, persiapan untuk menyukseskan kompetisi ini sedang dilakukan oleh panitia. Kami berharap, seluruh SMP dan SMA menyiapkan tim mengikuti pertandingan ini,\" terangnya. Lebih jauh, Ketut menegaskan, turnamen tingkat pelajar ini digelar dalam rangka merajut hubungan silaturahmi antar pelajar. Bahkan Ketut berharap, kompetisi ini bisa melahirkan atlet olahraga beprestasi khususnya di bidang futsal. \"Melalui kegiatan ini, kita membuka kesempatan untuk seluruh pelajar tentang kondisi lingkungan sekolah kita. Dan yang utama, bagaimana kita berusaha meningkatkan hubungan silaturahmi antar pelajar dan menggali potensi pelajar khususnya di bidang olahraga futsal. Ke depan, atlet berprestasi ini bisa memberi kontribusi positif terhadap nama baik sekolah di daerah hingga nasional,\" demikian Ketut. (sig)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 3 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara
- 4 Pencoblosan di Ketahun-Pinang Raya Aman dan Kondusif, Kapolsek Pastikan Kawal Logistik Hingga ke Kecamatan
- 5 Menang 94 Persen Real Quick Count, Arie: Ini Kemenangan Masyarakat Bengkulu Utara
- 1 Hitung Sementara Pilgub Bengkulu di Dapil IV Bengkulu Utara, Begini Hasilnya
- 2 Real Count MSCI Pilbup 2024 Pukul 15.00 WIB, Arie- Sumarno dari 20 TPS Raih 96,85 Persen Suara
- 3 Hitung Suara, HM Kalah Telak dari Romer di TPS Desa Lubuk Gedang, Bengkulu Utara
- 4 Pencoblosan di Ketahun-Pinang Raya Aman dan Kondusif, Kapolsek Pastikan Kawal Logistik Hingga ke Kecamatan
- 5 Menang 94 Persen Real Quick Count, Arie: Ini Kemenangan Masyarakat Bengkulu Utara